Bocah Tenggelam
Dua Hari Pencarian, Bocah yang Tenggelam di Aliran Irigasi Desa Petanggan Ditemukan Meninggal
Jasad Muhammad Azlan Azziva ditemukan warga sangat jauh dari TKP kejadian, yakni di aliran Sungai R
Kedua korban sekitar pukul 17.00 WIB bermain lalu pada pukul 17.30 WIB orang tua korban mencari anaknya di sekitar TKP.
Kemudian pada pukul 18.30 WIB sendal anak korban ditemukan dipinggir BK. Lalu orang tua korban meminta bantuan warga dan Polsek Belitang II serta Polsek Semendawai Suku III yang dipimpin Kapolsek Belitang II.
"Atas kejadian tersebut kemudian warga, keluarga korban dan anggota polisi bersama - sama mencari korban dengan cara menyelam dan menggunakan alat bantu," katanya.
Baca juga: Suami Pergoki Istrinya Sembunyikan Selingkuhan, Terbongkar karena Tawa Kecil di Bawah Tempat Tidur
Lanjut kata Kapolsek, pada pukul 20.00 WIB korban Iqmal ditemukan disekitar TKP yang berjarak 1 km dari tempat ditemukannya sendal korban dalam kondisi telah meninggal dunia.
"Kemudian korban langsung dibawa kerumah duka. Namun untuk korban Muhammad Azlan Azziva belum berhasil ditemukan," ucapnya.
Dan masih dalam pencarian yang dilakukan oleh Masyarakat desa Trimorejo dan desa Petanggan dibantu Polsek Belitang II dan Polsek Semendawai Suku III.
Korban diperkirakan bermain di dekat TKP kemudian korban hendak mencuci kaki. Lalu korban melepas sendal dan mencuci kaki karena kotor sehabis bermain.
Baca juga: SOSOK Cica Istri Ricky Subagja, Masih Berusia 26 Tahun, Sang Suami Lebih Tua dari Ibunya
"Tetapi karena licinya pinggir BK tersebut korban terpeleset jatuh ke BK dan langsung tenggelam terbawa arus air sungai saluran irigasi yang deras dan tenggelam," katanya.
Saat ini jenazah korban Iqmal telah berada di rumah duka dan dimakamkan pagi hari ini.
"Selama pencarian jenazah korban sempat cuaca cerah. Namun arus sungai yang deras dan debit air cukup tinggi sehingga memperlambat penemuan korban," pungkasnya.
Baca Berita Tribun Medan Lainnya di Google News
(tribunmedan)
| Soal Tewasnya Bocah SD di Parit Galian Proyek, Ini Keterangan PT KAI Divre I Sumut |
|
|---|
| Polisi Pastikan Bocah SD yang Tewas di Parit Galian Proyek Kereta Api Medan karena Tenggelam |
|
|---|
| Bocah Tenggelam di Parit Galian, Warga Sebut Pihak Proyek KA Langsung Pasang Tanda Peringatan |
|
|---|
| INI Identitas Bocah SD Tewas Tenggelam di Parit Galian Proyek Kereta Api Medan |
|
|---|
| BREAKING NEWS! Bocah Kelas 4 SD Tewas Tenggelam di Parit Proyek KA Medan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/tenggelam-di-laut.jpg)