Viral Medsos

Remaja Ketinggalan di Rest Area, Polisi Antarkan Nyusul Keluarganya di Jalan Tol

Baru-baru ini viral di media sosial video polisi antar pemudik yang ketinggalan di rest area Km 164 Tol Cipali, Majalengka, Jawa Barat.

HO
Polisi antar pemudik yang ketinggalan di rest area diantar ke keluarganya. 

Tak sedikitnya pengalaman mudik di mana sejumlah anggota keluarga tertinggal ketika tengah melaksanakan pemberhentian di jalanan pada momen mudik ini menjadi peringatan agar lebih berhati-hati.

Masyarakat diimbau agar lebih teliti dengan mengecek kembali anggota keluarga dan barang-barang bawaannya agar jangan sampai ada yang tertinggal sebelum melanjutkan perjalanan.

Unggahan ini pun menuai beragam komentar dari warganet yang menyoroti kejadian tersebut.

Tak sedikit yang melontarkan guyonan.

“Mobilnya sebesar apaan, sampe ada orang yang ketinggalan nggak keliatan. Masih terang pula, curiga dibuang ini kakaknya,” tulis @mochamad.febrianto.

“Niat ngebuang gagal mungkin nanti dicoba lagi di rest area selanjutnya,” tulis @sasikirono91.

“Mungkin nyusahin orang kali mangkanya ditinggal,” tulis @khusnilhudiw.

“Owh akhirnya gue paham kenapa kemaren di tol cipali banyak polisi pada pake motor matic bolak balik tol.. ternyata buat nganter pemudik yang ketinggalan di rest area..” tulis @arie_pramudita225.

“Keluarga di mobil be like: yah pak polisi ngapain diretur sih,” tulis @tatiek_kusmiarti.

(cr32/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved