Berita Viral
KISAH Merri Utami, 22 Tahun Dipenjara Karena Dijebak Sindikat Narkoba, Kini Lolos Hukuman Mati
Setelah menjalani kurungan penjara selama 22 tahun, Merri Utami, seorang terpidana mati kasus peredaran narkoba, akhirnya mendapatkan grasi presiden.
TRIBUN-MEDAN.com - Setelah menjalani kurungan penjara selama 22 tahun, Merri Utami, seorang terpidana mati kasus peredaran narkoba, akhirnya mendapatkan grasi presiden.
Merri Utami adalah pekerja migran yang bekerja di Taiwan.
Ia adalah pekerja biasa, seorang wanita yang mencari penghidupan di luar negeri.
Tapi hidupnya itu berubah menjadi petaka ketika mengenal seorang bernama Jerry.
Dalam pengakuan Merri, Jerry adalah seorang pria yang bersikap baik.
Ia kemudian jatuh hati tanpa tahu Jerry adalah sindikat perdagangan narkoba internasional.
Merri tak curiga, karena Jerry yang mengaku warga Kanada itu juga sempat melarangnya kembali bekerja di Taiwan dan berjanji akan menikahi Merri.
Tak terbersit dalam pikiran Merri dibohongi oleh kekasihnya itu, karena mereka sebelum menikah sempat berlibur ke Nepal pada 17 Oktober 2001.
Jerry kemudian kembali lebih awal dari Nepal, mengaku ke Jakarta pada 20 Oktober 2001.
Di Nepal, Merri diminta menunggu seorang teman Jerry yang disebut akan menyerahkan titipan tas tangan untuk contoh bisnisnya.
Dua orang teman Jerry itu bernama Muhammad dan Badru menyerahkan sebuah tas tangan.
Merri sempat curiga, karena tas "contoh dagangan" itu terasa berat.
Tetapi, Jerry menjawab tas itu berat karena terbuat dari kulit yang bagus dan bahan yang kuat.
Penangkapan di Soekarno-Hatta
Mendengar Jerry meyakinkan soal "titipan" itu, Merri merasa tenang.
Ia kemudian melenggang pulang ke Jakarta tanpa tahu apa yang sebenarnya ia bawa.
| Pilu Permintaan Terakhir Alvaro Kiano Sebelum Diculik dan Dihabisi Ayah Tiri, Kakeknya Sampai Sedih |
|
|---|
| Motif Ayah Tiri Habisi Nyawa Alvaro Kiano, Usai Ditangkap Pelaku Pilih Akhiri Hidup di Sel Tahanan |
|
|---|
| Nasib AKBP Basuki Terancam DIpecat di Sidang Etik, Menguak Penyebab Tewasnya Dosen Levi |
|
|---|
| Bocoran KPK soal Menkes Budi Gunadi Berpeluang Diperiksa, Kasus Suap Proyek Rumah Sakit |
|
|---|
| KRONOLOGI Alex Iskandar Ayah Tiri Bunuh Alvaro Akhiri Hidup, Permisi ke Toilet Alasan Sudah Ngompol |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/22-Tahun-Lamanya-di-Penjara-Terpidana-Mati-Kasus-Peredaran-Narkoba-Merry-Utami-Dapat-Grasi-Presiden.jpg)