Berita Viral
Laporannya Tak Kunjung Diproses, Pria Ini Berikan Kejutan Kepada Penyidik Polrestabes Medan
Video seorang pria bawa kue ulang tahun ke Polrestabes Medan itu cukup menarik atensi warganet lantaran begitu tak biasa.
Penulis: Putri Chairunnisa |
TRIBUN-MEDAN.COM – Beredar di media sosial video seorang pria bawa kue ulang tahun ke Polrestabes Medan pada Rabu (8/3/2023).
Video seorang pria bawa kue ulang tahun ke Polrestabes Medan itu cukup menarik atensi warganet lantaran begitu tak biasa.
Momen pria bawa kue ulang tahun ke Polrestabes Medan itu diunggah oleh pemilik akun Instagram @kamerapengawas.id.
Pada unggahan itu menunjukkan seorang pria yang memberi 'kejutan' untuk petugas kepolisian dalam rangka memperingati empat tahun kasus penipuan yang dilaporkannya pada tahun 2019 lalu tak kunjung rampung.
Pria itu tak datang sendirian melainkan bersama rekannya. Alih-alih marah karena kasus tersebut terlalu lama diselesaikan, pria yang diketahui bernama Wangsa itu malah memilih cara yang tak biasa.
Seperti akan melakukan perayaan sesuatu, ia membawa kue ulang tahun yang lengkap dengan lilin yang sudah dinyalakan.
Hal itu ia lakukan sebagai pengingat untuk penyidik yang menangani laporannya agar segera merampungkan masalah yang telah merugikannya hingga ratusan juta rupiah.
Dengan begitu ia langsung menyerahkan kue ulang tahun itu kepada petugas piket reskrim.
Kedua pria petugas piket reskrim itu awalnya tampak kebingungan.
Namun Wangsa langsung menjelaskan maksud dan tujuannya lalu meminta mereka untuk menyampaikan kue ulang tahun dan pesannya untuk penyidik yang bersangkutan.
“Mau menyampaikan, sudah 4 tahun kasus penipuan (yang saya alami) belum ditangani, pas hari ini tanggal 8 Maret,” ujar Wangsa.
“Tolong disampaikan kepada Bapak Alam sebagai penyidiknya, supaya dia mengerti, cepat menyelesaikannya,”
“Ini kasus ini sudah 4 tahun, dilaporkan tanggal 8 bulan 3 tahun 2019,” lanjutnya.
Dengan diberikannya kue ulang tahun itu, Wangsa berharap pihak kepolisian segera memproses laporannya dan segera mendapat kepastian hukum.
Cara unik yang digunakan Wangsa untuk menyentil pihak kepolisian dengan cukup sopan itu pun menuai pujian dari warganet.
Berita Viral
Laporannya Tak Kunjung Diproses
Kejutan Kepada Penyidik Polrestabes Medan
Penyidik Polrestabes Medan
| PILU Penjaga Kantin di Bogor Dibunuh Tetangga yang Gelapkan Tabungannya, 2 Tahun Nabung Untuk Umrah |
|
|---|
| HOTMAN PARIS Tak Pengacara Nadiem Lagi di Tengah Kejagung Selidiki Kasus Investasi Telkomsel ke GoTo |
|
|---|
| SELENGKAPNYA Perubahan Tim Pengacara Nadiem Makarim: Hotman Paris Hutapea Dicoret, Ini Alasannya! |
|
|---|
| TAMPANG NAF, Wanita Habisi Tetangganya Gegara Ditagih Rp12 Juta, Pamer Nongkrong Usai Membunuh |
|
|---|
| PESAN Terakhir Rohit ke Ibu Sebelum Tewas, Diduga Jadi Korban Perundungan: Bunda Tegar Ya |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Seorang-pria-bawa-kue-ulang-tahun-ke-Polrestabes-Medan.jpg)