Rektor USU

Rektor USU Muryanto Amin Dilantik Jadi Guru Besar, Dihadiri oleh Ganjar dan Ketua KPU RI

Rektor Muryanto Amin dilantik menjadi Guru Besar Universitas Sumatera Utara (USU) di Auditorium USU Senin (6/3/2023) siang.

Penulis: Anisa Rahmadani |

TRIBUN-MEDAN.COM,MEDAN- Rektor Muryanto Amin dilantik menjadi Guru Besar Universitas Sumatera Utara (USU) di Auditorium USU Senin (6/3/2023) siang.

Amatan Tribun Medan kegiatan ini dihadiri langsung oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Hasyim Asy'Ari .

Bukan hanya mereka, Wali Kota Medan Bobby Nasution dan Wakil wali Kota Medan Aulia Rachman kemudian Gubernur Sumut Edy Rahmayadi dan Wakil Gubernur Musa Rajekshah juga turut hadir dalam kegiatan pelantikan tersebut.

Untuk posisi duduk pun Ganjar Pranowo bersama Hasyim Asy'ari hanya ditengahi oleh Wakil Gubernur Musa Rajekshah.

Sementara Edy duduk berada di atas panggung. Kemudian Wali Kota Bobby Nasution beserta wakil duduknya terpisah dengan Ganjar dan Hasyim.

Dalam pelantikan itu Muryanto Amin menjelaskan hasil tesis S3 nya mengenai Transformasi Partai Politik Menjadi Organisasi Partai di Era Digital Untuk Penguatan Demokrasi.

Saat membacakan hasil tesis itu juga dihadiri beberapa rektor Universitas Sumatera diantaranya Rektor Universitas Jambi, Aceh dan Kuala.

Dalam penutupan tesis tersebut Muryanto juga mengucapkan terimakasih kepada sang istri dan anak-anaknya yang membuat satu ruangan menjadi ramai.

"Terimkasih kepada kedua orang tua istri saya karena telah mengizinkan saya untuk menikahinya kemudian terimakasih kepada istri saya karena telah mendukung penuh segala kegiatan saya serta terimakasih kepada anak-anak saya sebab sebagian besar tesis ini selesai karena bantuan dari anak-anak saya. Terimakasih telah berkorban dalam banyak hal untuk tercapainya tesis ini,"ucap Muryanto pada penutupan tesis tersebut.

Muryanto juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh tamu undangan yang hadir dan seluruh dibalik layar pembuatan tesisnya.

Usai pembacaan tesis dan berfoto bersama, Ganjar juga terlihat bercakap-cakap sebentar dengan Gubernur Edy Rahmayadi dan juga Musa Rajekshah.

Namun saat acara selesai Ganjar terlihat keluar sendiri tanpa didampingi oleh Wali Kota, maupun Gubernur Sumut. 

Ganjar Memuji Hasil Tesis Muryanto 

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menghadiri acara pelantikan Rektor Universitas Sumatera Utara (USU) Muryanto Amin menjadi guru besar, Senin (6/3/2023).

Amatan Tribun Medan Ganjar sudah hadir tepat waktu ketika acara dimulai.

Sebelum kegiatan pelantikan ini, Ganjar juga menyempatkan waktu makan durian bersama Wali Kota Medan Bobby Nasution malam tadi. Minggu (5/3/2023).

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved