Berita Medan

Harga Cabai Merah Merangkak Naik Sebulan Jelang Ramadhan, Kini Jadi Rp 42 Ribu Per Kilo

Harga sejumlah bahan pokok di Kota Medan sebulan menjelang Ramadhan terpantau mulai merangkak naik. 

|
Tribun Medan/Diana Aulia
Pedagang di Pusat Pasar pada beberapa waktu lalu 

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Harga sejumlah bahan pokok di Kota Medan sebulan menjelang Ramadhan terpantau mulai merangkak naik. 

Berdasarkan data dari Dinas Perindustrian Perdagangan Sumatera Utara pada Kamis (23/2/2022), harga rata-rata cabai merah keriting naik menjadi Rp 42 ribu per kilogram. 

Baca juga: Harga Emas Antam Turun Rp 4000, Berikut Daftar Harganya

Padahal pada Kamis (16/2/2023) lalu, harga rata-rata cabai merah masih diangka Rp 36 ribu per kilogram. 

"Harga cabai merah keriting hari ini kembali mengalami kenaikan harga sebesar 4.4 persen dibandingkan kemarin, harga di Non IHK naik Rp 2.077 per kilogram, saat ini stok cabai merah juga terpantau sedikit," ujar Kepala Seksi Pengendalian Barang Pokok Harga Dan Bidang Perdagangan Dalam Negeri, Iskandar Zulkarnaen, Kamis (23/2/2023).

Selain cabai merah keriting, harga udang basah juga mengalami lonjakan.

Rata-rata harga udang basah dengan ukuran medium di Kota IHK dipatok Rp 76 ribu per kilogram. 

"Sementara harga udang basah ukuran medium di daerah non IHK naik Rp 1.062 per kilogram," tuturnya.

Baca juga: Harga Beras Turun, Kilang Padi di Kabupaten Sergai Berhenti Beroperasi Karena Merugi

Kemudian, harga cabai rawit saat ini dibanderol Rp 36 ribu per kilogram, bawang merah Rp 32 ribu per kilogram dan bawang putih Rp 22 ribu per kilogram. 

Sedangkan untuk daging sapi murni saat ini mengalami penurunan harga menjadi Rp 120 ribu hingga Rp 130 ribu per kilogram, begitu juga dengan tempe yang dibandrol Rp 14 ribu per kilogram. 

(cr10/tribun-medan.com)

 
 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved