Sergai Memilih

Mantan Bupati Soekirman Buka Suara Soal Rencana di 2024

Mantan Bupati Sergai, Soekirman buka suara ketika ditanya mengenai persiapannya pada Pilkada 2024

Penulis: Indra Gunawan | Editor: Array A Argus
HO
Soekirman duduk bersama dengan Bupati dan Wakil Bupati Serdang Bedagai, Darma Wijaya dan Adlin Tambunan serta Bupati Deliserdang, Ashari Tambunan pada momen hari jadi Kabupaten Serdang Bedagai beberapa waktu lalu 

TRIBUN-MEDAN.COM,SEIRAMPAH- Nama mantan Bupati Serdangbedagai, Soekirman masih masuk dalam daftar orang yang akan bertarung di 2024 mendatang di Kabupaten Serdang Bedagai.

Selain di Pemilu Legislatif (Pileg), ia juga disebut-sebut juga masih berpotensi untuk bertarung kembali di Pilkada Sergai melawan Bupati petahana, Darma Wijaya.

Walaupun sudah tidak lagi menjabat sebagai Bupati, tapi Soekirman tidak mau berdiam diri.

Baca juga: Dibiarkan Terbengkalai, Kolam Renang Erry Soekirman Disebut Warga Mirip Sarang Penyamun

Ketika ditanyai www.tribun-medan.com, Soekirman belum mau menyebutkan secara gamblang apa rencananya untuk tahun 2024.

Ia merasa masih menikmati apa yang ia lakukan pada saat ini.

Selain fokus pada kegiatan seni budaya, dia juga fokus pada kegiatan pertanian. 

"Sekarang saya sebagai Ketua KSBN Sumut, Ketua Perhiptani Sumut, Honorary ambassador Organic Agriculture Algoa Asia. Jadi masih fokus dijalur sosial budaya dan ekonomi," ujar Soekirman Rabu, (1/2/2023). 

Baca juga: Program Pakaian Melayu saat Bekerja Dimasa Soekirman tak Laku Lagi, ASN Banyak yang Bandal

Untuk diketahui KSBN yang dimaksudnya adalah Komite Seni Budaya Nusantara sementara Perhiptani merupakan Perhimpunan Penyuluh Pertanian Indonesia.

Sebagai Duta Kehormatan Pertanian Organik Algoa Asia Soekirman juga mengaku sedang mempersiapkan diri untuk hadir di KTT Filipina beberapa bulan mendatang. 

"Saya sedang menikmati pengabdian di luar sistem. (Keseruannya) tetap interaksi dengan petani dan memahami banyak persoalan budaya. Terkait kebudayaan perlu juga bantuan media untuk mensosialisasi secara luas," kata Soekirman. 

Baca juga: Usai Dilantik Jadi Bupati Sergai, Darma Wijaya Ucap Terima Kasih Kepada Soekirman dan Tengku Erry

Soekirman yang saat ini sudah menjadi kader Partai Nasdem mengucapkan rasa syukur jika ada orang yang masih menganggap namanya masih kuat dalam Pilkada Serdang Bedagai.

Namun demikian disebut orang-orang yang muda juga bisa tampil dikemudian hari.

Ia berpendapat untuk seni budaya saat ini masih perlu perhatian lagi dari Pemerintah Provinsi.

Digagasnya kedepan segera ada Perda pemajuan kebudayaan agar Sumatera Utara sebagai Provinsi Bermartabat sejajar dengan Daerah Istimewa Yogyakarta dan Bali dalam pemajuan kebudayaan. 

Baca juga: Soekirman dan Darma Wijaya Saling Sindir di Debat Kandidat, KPU: Lebih Interaktif Debat Kedua Ini

Sosok Soekirman saat ini terdaftar sebagai kader Partai Nasdem Sumatera Utara.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved