Berita Medan

NEKAT Maling HP di Rumah Warga, Pria Ini Babak Belur Digebuki Massa

Sambil diinterogasi, seorang pria dari sebelah kanan dan depan terus menghujani maling itu bertubi-tubi pukulan ke wajahnya.

Penulis: Fredy Santoso | Editor: Ayu Prasandi
HO
Seorang pria tertangkap basah usai maling Hp di rumah warga di Jalan Dusun II, Desa Marindal II, Kecamatan Patumbak, Senin (25/7/2022). 

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN- Seorang pria berkaus kuning babak belur digebuki warga setelah tertangkap basah diduga mencuri handphone milik seorang warga di Jalan Dusun II, Desa Marindal II, Kecamatan Patumbak, Senin (25/7/2022).

Aksi penangkapan itu pun cukup menghebohkan lantaran pria itu lari ke Jalan besar Patumbak dan berakhir ditangkap.

Usai ditangkap pria itu pun diinterogasi oleh warga dan seorang pria berseragam TNI.

Baca juga: Maling Motor Ini Gasak Kendaraan Warga saat Pemilnya Lengah

Sambil diinterogasi, seorang pria dari sebelah kanan dan depan terus menghujani maling itu bertubi-tubi pukulan ke wajahnya.

Nampak bibir yang diduga maling itu mengeluarkan darah segar akibat digebuki.

Tak tahan dihajar akhirnya pria itu pun mengakui telah mencuri. Dia mencoba meminta maaf tetapi warga yang geram tetap mendaratkan pukulan.

"Sumpah pak, baru ini saya melakukan pak, saya minta maaf la bang. Minta tolong la saya pak," kata pria berkaus kuning diduga maling handphone, Senin (25/7/2022).

Wanda, seorang warga di lokasi kejadian mengatakan awalnya dia melintas di Jalan besar Patumbak mendengar teriakan maling.

Baca juga: NGAKU Warga Aceh, Maling Mobil Babak Belur Diamuk Warga

Mendengar hal itu dia dan rekan-rekannya langsung berusaha membantu dan mengejar hingga akhirnya maling itu ditangkap.

Berdasarkan informasi yang didapatnya, pria itu mencuri handphone di rumah seseorang yang ditinggal pemiliknya sebentar.

Seseorang wanita pemilik rumah pun sempat dikabarkan terjatuh ketika berusaha mengejar maling tersebut.

"Pas lewat di depan kami makanya lamgsung kami kejar. Dirumah gak ada orang, kesempatan dia. Yang ngejar pun sampai jatuh tadi," kata Wanda.

(Cr25/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved