Pencurian Motor

Pasangan Kekasih di Medan Kehilangan Motor di Penginapan RedDoorz, Raib Usai Beli Makanan

Sepeda motor milik perempuan berinsial AL (21) digondol maling di penginapan RedDoorz

HO
Ilustrasi pacaran. Sepeda motor milik perempuan berinsial AL (21) digondol maling di penginapan RedDoorz 

Security tersebut mengaku baru saja kelar dari kamar mandi.

Mereka pun tidak tahu harus mencari sepeda motor tersebut dimana.

Dengan cepat, mereka langsung melaporkan perihal kehilangan tersebut ke Polrestabes Medan.

Pihak Polrestabes mengarahkan korban untuk melaporkan terlebih dahulu ke Polsek Percut Seituan karena kejadian masih di wilayah polsek tersebut.

"Sudah saya laporkan ke Polrestabes, dan Polrestabes mengarahkan untuk Polsek setempat," ujarnya.

Mereka juga mengaku, security hotel tersebut mengintimidasi mereka kalau kasus kehilangan sepeda motor tersebut bukan dari orang lain, melainkan teman-teman mereka yang melakukannya.

"Saya sempat dituduh kalau yang ngambil kereta teman saya, karna tak lama saat saya keluar ngambil makanan dan masuk kembali, pelaku tersebut masuk juga kedalam hotel," kata pacar dari AL.

Amatan Tribun Medan, terdapat spanduk imbauan kepada para tamu yang dibuat oleh pihak hotel.

"Mohon maaf atas ketidaknyamannya. Ada pemeriksaan STNK pada saat keluar masuk kendaraan. Kendaraan tanpa STNK dilarang masuk," tulisan dari spanduk himbauan hotel.

Purba security hotel ketika dimintai keterangan mengaku imbauan tersebut ditegaskan kepada pengunjung yang mencurigakan.

Karena, banyak pengunjung yang merasa tidak nyaman atas imbauan tersebut.

"Peringatan itu kami buat untuk tamu yang mencurigakan aja, karena banyak juga pengunjung yang tidak nyaman karena kami buat pemeriksaan itu,"katanya.

Saat ini, korban telah melaporkan hal ini ke Polsek Percut Seituan dan sudah menerima Surat Laporan Kepolisian dengan nomor STTLP/1389/VII/2022/SPKT PERCUT.

Pasangan kekeasih ini berharap, pihak hotel mau memberikan rasa tanggung jawab kepadanya atas kehilangan sepeda motor.

Dan juga berharap agar sepeda motor cepat ditemukan.

(cr28/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved