Berita Samosir
Ternak Berkeliaran Rusak Tanaman Warga, Peraturan Tak Dipedulikan, Petani Samosir Merintih
Ternak-ternak yang berkeliaran perladangan di Desa Parmonangan Kecamatan Simanindo Kabupaten Samosir membuat sejumlah petani resah
Penulis: Arjuna Bakkara | Editor: Tommy Simatupang
Surat yang dilayangkan tak seperti yang diharapkan, lalu warga desa Parmonangan bersama Kepala Dusun melakukan mediasi dan rapat bersama Pemerintah Desa Tanjungan dan kehadiran para pemilik ternak Desa Tanjuangan pada senin 14 Maret 2022 lalu.
Mediasi terakhir yang dilakukan oleh Kepala Dusun III Desa Parmonangan yang didampingi warga terdampak, dengan pihak pemerintahan Desa Tanjungan bersamaan dengan pemilik ternak, sudah berjanji akan menjaga ternaknya.
Bahkan telah diberi tenggang waktu untuk mengandangkan ternaknya selama 1 bulan di bulan Maret 2022 lalu, namun hal itu juga masih diabaikan oleh beberapa pihak pemilik ternak.
Warga dusun 3 berharap Pemerintahan Desa Parmonangan, tegas melindungi warga dan tegas menegakkan Perdes.
Foto- foto masuknya ternak ke ladang warga sebagai bukti baik laporan untuk pihak Desa Tanjuangan dan laporan untuk desa Parmonangan, sampai saat ini tidak ada solusi yang baik.
Warga berharap jika perdes tidak bisa diterapkan agar pemerintah Parmonangan dapat memberi solusi ke warga, terdampak.
Baca juga: Polsek Biru Biru Polresta Deli Serdang Door To Door Ajak Masyarakat Vaksin
Baca juga: ANAK STUNTING Bakal Mendapatkan Bantuan Rp 2 Juta dari Wali Kota Medan, Begini Penjelasannya
(jun-tribun-medan.com).
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Mediasi-antar-pemilik-ternak-di-Desa-Tanjungan-Kecamatan-Simanindo.jpg)