Penertiban Pedagang

Bikin Merinding, Pedagang Ini Tahan Alat Berat dengan Tidur di Depan Ban Besar

Penertiban pedagang di Jalan Bulan oleh Satpol PP Medan mendapat penolakan dari ratusan pedagang.

Tribun-Medan.com/ Hendrik Fernandes
Pedagang pria berbaring di alat berat yang disiapkan Satpol PP untuk menertibkan pedagang di Jalan Bulan Medan, Selasa (25/7/2017). (Tribun-Medan.com/ Hendrik Fernandes) 

Laporan Wartawan Tribun Medan/ Hendrik Naipospos

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Penertiban pedagang di Jalan Bulan oleh Satpol PP Medan mendapat penolakan dari ratusan pedagang.

Seorang pria langsung berbaring di depan ban mobil alat berat yang sudah disiapkan Satpol PP.

Baca: Gak Ada Hati Nurani Kalian, Apa Gak Ada Lagi Keluarga Kalian yang Susah?

Baca: Ricuh, Perempuan Ini Teriak dan Hempang Satpol PP dan TNI sembari Memegang Dokumen

Baca: Ratusan Pedagang Histeris Beriring Teriakan Di Mana Letak Keadilan kala Benda Ini Disiagakan

Melihat kehadiran seorang pria, mesin mobil alat berat pun dimatikan.

Ketua Forum Pedagang Kaki Lima (FPKL) Luat Siahaan terlihat menyambangi Dirut PD Pasar Rusdi Sinuraya.

"Kekerasan gak ada gunanya. Tunda lah penertiban ini," ucap Luat.

Hal ini tak ditanggapi oleh Rusdi.

"Sudah kami perintahkan untuk pindah sejak beberapa bulan lalu. Tapi tak ada respon dari pedagang," jelas Ruadi sembari meninggalkan Luat.

Petugas Satpol PP masih bernegoisasi dengan pedagang untuk tak memberikan perlawanan.

Satpol PP perempuan dan polisi wanita pun mulai meminggirkan pedagang dari alat berat.

(hen/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved