Polisi Menggelar Pra-rekonstruksi Kematian Nico Saragih di 6 Lokasi

Polsek Medan Baru dan Tim Inafis Polrestabes Medan melakukan pra-rekonstruksi atas kematian jurnalis media online, Nico Saragih

TRIBUN-MEDAN.COM - Polsek Medan Baru dan Tim Inafis Polrestabes Medan melakukan pra-rekonstruksi atas kematian jurnalis media online, Nico Saragih, 25 September 2025.

Ada enam lokasi menjadi tempat pra-rekonstruksi mulai dari kedai minuman, indekos dan RS Advent Medan.

Nico Saragih meninggal dunia tanggal 5 September 2025, dengan dugaan awal terjatuh di kamar mandi indekos, Jalan Pasundan, Kecamatan Medan Petisah.

Diwawancarai awak media, abang kandung almarhum, Nataniel Saragih, menduga ada kejanggalan atas kematian adiknya namun ia belum bersedia memberikan penjelasan rinci.

Nataniel tidak mau mendahului hasil pra-rekosntruksi yang dilakukan kepolisian.

Berdasarkan informasi awal, ditemui beberapa luka lebam di tubuh Nico Saragih yang diyakini bukan akibat terjatuh di kamar mandi.

Selengkapnya saksikan video:

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved