TRIBUN WIKI

Kalender Jawa Weton Rabu Legi 27 Agustus 2025, Waktunya Panen dan Mengelola Hasil Bumi

Kalender Jawa weton Rabu Legi 27 Agustus 2025 menyebutkan bahwa hari ini waktu yang tepat mengelola panen dan hasil bumi.

Penulis: Array A Argus | Editor: Array A Argus
Pinterest/Vecteezy
HASIL PANEN- Ilustrasi seorang petani tengah membawa hasil panen dari sawahnya dengan mengendarai sepeda ontel.(Pinterest/Vecteezy) 

TRIBUN-MEDAN.COM,- Menurut kalender Jawa weton Rabu Legi 27 Agustus 2025, hari ini jumlah neptunya sebanyak 12.

Neptu tersebut merupakan kombinasi dari Rabu 7 dan Legi 5.

Tanggal 27 Agustus 2025 dalam kalender Jawa weton Rabu Legi juga bertepatan dengan 3 Mulud 1959 Dal.

Baca juga: Kalender Jawa Weton Selasa Kliwon 26 Agustus 2025, Jangan Makan Daging Anjing

Bila dihubungkan dengan kalender Hijriah, maka hari ini juga bertepatan dengan tanggal 3 Rabiul Awal 1447 Hijriah.

Kembali lagi ke kalender Jawa weton Rabu Legi, hari ini ada beberapa pantangan dan hal yang dianjurkan untuk dilakukan.

Jika merujuk pada Primbon Jawa, kegiatan yang sangat disarankan untuk weton Rabu Legi adalah panen.

Panen yang dimaksud bisa berupa soal tanaman yang telah dirawat selama ini.

Hari ini merupakan waktu yang tepat untuk mengumpulkan buah, sayuran, atau padi yang sudah ditanam.

Baca juga: Kalender Jawa Weton Senin Wage 25 Agustus 2025, Hilangkan Sifat Pemarah Anda!

MENCARI PAKAN- Seorang penggembala kerbau tengah mencari pakan untuk hewan ternaknya di area persawahan yang masih banyak rumput.(Pinterest/Janvichaware)
MENCARI PAKAN- Seorang penggembala kerbau tengah mencari pakan untuk hewan ternaknya di area persawahan yang masih banyak rumput.(Pinterest/Janvichaware) (Pinterest/Janvichaware)

Bila ada tanaman Anda yang memang siap untuk dipanen, maka lakukanlah hari ini.

Bawa semua hasil panen ke tempat penyimpanan.

Pastikan hasil bumi yang sudah dikumpulkan diletakkan pada satu tempat khusus, agar tidak dimakan hama.

Jika di lokasi tempat penyimpanan hasil bumi banyak tikus, pasanglah perangkap.

Jangan biarkan hasil bumi yang sudah kamu kumpulkan rusak diserang oleh tikus.

Bisa-bisa kamu akan menanggung kerugian dan juga kesialan.

Baca juga: Kalender Jawa Weton Sabtu Pahing 23 Agustus 2025, Hindari Perjalanan Malam

Arah Keberuntungan Hari Ini

Bila merujuk pada Primbon Jawa, maka arah keberuntungan hari ini ada di Utara dan Selatan.

Utara melambangkan kemakmuran dalam hal sandang.

Sedangkan Selatan melambangkan kemakmuran dalam hal pangan.

Jika kamu hendak melakukan perjalanan mencari nafkah, pilihlah satu diantara kedua arah tersebut.

Baca juga: Kalender Jawa Weton Jumat Legi 22 Agustus 2025, Hindari Pekerjaan Berat

Ketika melangkah, jangan bimbang.

Mulailah langkahkan kaki dengan membaca doa.

Biasakan sebelum meninggalkan rumah untuk membaca doa sesuai kepercayaan Anda masing-masing.

Bila kamu seorang muslim, maka bacalah doa keluar rumah.

Kemudian, baca salawat nabi tiga kali.

Baca juga: Kalender Jawa Weton Kamis Kliwon 21 Agustus 2025, Hindari Daging Sapi dan Rumah Sakit

PULANG KE RUMAH- Dua orang petani yang tengah membawa sepeda bersiap pulang ke rumah ketika matahari terbenam. Aktivitas ini biasa dilakukan oleh masyarakat desa usai bersawah.
PULANG KE RUMAH- Dua orang petani yang tengah membawa sepeda bersiap pulang ke rumah ketika matahari terbenam. Aktivitas ini biasa dilakukan oleh masyarakat desa usai bersawah. (Pinterest/Leerawadee)

Jangan lupa untuk pamit pada orang tua, istri, suami ataupun anak.

Tujuannya semata-mata agar perjalanan Anda mencari nafkah menjadi ladang pahala dan keberkahan.

Ingat, jika Anda rasa rezeki yang didapat cukup, segeralah pulang.

Jangan telat untuk melaksanakan ibadah harian.

Pantangan yang Harus Dihindari

Ada beberapa aktivitas yang sebaiknya dihindari oleh weton Rabu Legi.

Misalnya saja aktivitas menggali tanah.

Bagi Anda yang hendak melakukan aktivitas penggalian tanah seperti membuat sumur atau pekerjaan yang berhubungan dengan aktivitas penggalian, sebaiknya ditunda dulu hari ini.

Baca juga: Kalender Jawa Weton Rabu Wage 20 Agustus 2025, Bertepatan Rebo Wekasan, Sebaiknya Berzikir di Rumah

Kerjakan di esok hari.

Begitu juga dengan aktivitas yang berhubungan dengan pembongkaran rumah.

Jangan lakukan hari ini.

Bila Anda tetap ngotot, maka kesialan akan menimpa.

BERSIAP PULANG- Seorang ayah dan anaknya bersiap pulang ke rumah saat matahari terbenam.
BERSIAP PULANG- Seorang ayah dan anaknya bersiap pulang ke rumah saat matahari terbenam. (Pinterest/Michael Dekker)

Baca juga: Kalender Jawa Weton Selasa Pon 19 Agustus 2025, Jangan Tunda Pekerjaan Anda

Hal lain yang tidak boleh dilakukan adalah mengunjungi makam keramat.

Kemudian, jangan menyentuh benda-benda pusaka.

Bila kamu nekat melanggar larangan ini, maka siap-siap mendapat kesialan yang hanya akan membuat diri Anda pusing tujuh keliling.(ray/tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan 

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved