Liga Champions
Hasil Lengkap Liga Champions, Chelsea, Liverpool, Real Madrid Menang, Juventus, Ajax, Napoli Kalah
Chelsea, Liverpool, Real Madrid hingga Bayern Munchen menuai kemenangan. Juventus, Ajax Amsterdam hingga Marseille merana kalah.
TRIBUN-MEDAN.com - Berikut hasil lengkap pertandingan Liga Champions.
Sejumlah laga matchday ketiga league phase Liga Champions 2025-2026 digelar Kamis (23/10/2025) dini hari.
Di antaranya, sejumlah laga melibatkan Chelsea vs Ajax Asmterdam, Frankfurt vs Liverpool, hingga big match Real Madrid vs Juventus.
Tim elite seperti Chelsea, Liverpool, Real Madrid hingga Bayern Munchen menuai kemenangan.
Nasib Juventus kalah dihajar Los Blancos.
Ajax Amsterdam hingga Marseille punmerana kalah.
Baca juga: 4 Polisi Iptu Sony Cs Terlibat Peredaran Narkoba Lolos Pidana, Sebelumnya Kapolri Bilang Dipecat
Laga dimulai dari Chelsea yang menjamu Ajax di Stamford Bridge.
Hasilnya, The Blues mencukur tamunya dengan skor sadis 5-1.
Baca juga: SKOR AKHIR Real Madrid vs Juventus Liga Champions, Gol Jude Bellingham Kesempurnaan bagi Los Blancos
Baca juga: Kronologi Awal Oknum TNI Ngamuk Pukul Driver Ojol, Terungkap Identitas Anggota TNI
Kemenangan besar ini tidak terlepas dari kartu merah langsung yang diterima Kenneth Taylor pada menit ke-17.
Begitu Ajax bermain dengan 10 pemain, laga langsung berjalan berat sebelah.
Chelsea pun unggul 4-1 di babak pertama.
Gol-gol tuan rumah dicetak oleh Marc Guiu (menit ke-18), Moises Caicedo (27'), penalti Enzo Fernandez (45'), dan penalti Estevao (45+6').
Adapun gol balasan Ajax dicetak Wout Weghorst via titik putih pada menit ke-33.
Baca juga: LIVE SCORE Hasil Real Madrid vs Juventus Siapa Menang, Siaran Langsung Liga Champions
Chelsea kemudian menambah satu gol lagi di awal babak kedua lewat Tyrique George (48').
Seolah tak mau kalah dari Chelsea, Liverpool juga memetik kemenangan serupa atas Frankfurt di Deutsche Bank Park.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/logo-liga-champions3.jpg)