Ballon d Or 2025
Tangis Haru Ousmane Dembele Raih Ballon d Or 2025, Gianluigi Donnarumma Kiper Terbaik
Ballon d'Or 2025 akhirnya jatuh ke tangan Ousmane Dembele. Ousmane Dembele terharu dan menangis saat dirinya diumumkan sebagai pemenang
Liga Champions menjadi penyempurna trofi PSG yang sebelumnya sudah memenangi gelar juara Liga Prancis, Piala Prancis, dan Piala Super Prancis.
Selain dari statistiknya impresif, Dembele juga sangat terlibat dalam permainan PSG.
Dalam acara yang sama, beberapa pemenang kategori lain juga diumumkan.
Lamine Yamal meneruskan sensasinya dengan memenangkan Kopa Trophy kedua secara back-to-back.
Sebelumnya, Yamal memenangkan penghargaan pemain muda tersebut pada edisi 2024.
Luis Enrique dinobatkan sebagai pemenang penghargaan Johan Cruyff Trophy atau Pelatih Terbaik Pria.
Mantan anak asuh Luis Enrique di PSG yang kini membela Manchester City, Gianluigi Donnarumma, terpilih sebagai pemenang Yashin Trophy atau Kiper Terbaik.
PSG juga dinobatkan sebagai Klub Terbaik Pria.
Kemudian Gerd Mueller Trophy menjadi milik striker anyar Arsenal, Viktor Gyokeres.
Baca juga: DPR Kecam Tindak Kekerasan Pihak TPL pada Warga Nagori Sihaporas, Daftar 33 Korban Luka-luka
Musim lalu, Gyokeres mencetak 54 gol dari 52 penampilan bersama Sporting CP.
Di kategori putri, Aitana Bonmati berhasil memenangkan Ballon d'Or sementara penghargaan Kopa Trophy jatuh pada Vicky Lopez.
Keduanya merupakan pemain Barcelona Femeni.
Khusus Aitana, penghargaan tersebut menjadi yang ketiga secara beruntun diraihnya sejak edisi 2023.
Kemudian penghargaan Kiper Terbaik Wanita dimenangkan oleh Hannah Hampton dari Chelsea.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Ousmane-Dembele-raih-rofi-bola-emas-Ballon-Dor-2025.jpg)