Kualifikasi Piala Dunia 2026

PREDIKSI Skor Turki Vs Spanyol Dini Hari Nanti, Lamine Yamal Cs Diunggulkan, Fuente Incar Juara Grup

Duel Turki vs Spanyol bakal digelar di Stadion Konya Byuksehir, pada pukul 01.45 WIB.

(X/SEFutbol)
SELEBRASI - Pemain timnas Spanyol, Lamine Yamal selebrasi dengan rekannya usai cetak gol ke gawang Bulgaria di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa. 

TRIBUN-MEDAN.com - Simak prediksi skor Turki vs Spanyol pada pertandingan matchday kedua Grup E Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa, pada Senin (8/9/2025) dini hari WIB.

Duel Turki vs Spanyol bakal digelar di Stadion Konya Byuksehir, pada pukul 01.45 WIB.

Adapun partai sengit antara Turki vs Spanyol dapat disaksikan melalui live streaming Vision+.

Bertandang ke markas Turki, akan menjadi ujian yang berat bagi armada La Furia Roja.

Apalagi Turki dan sama-sama meraih kemenangan di pertandingan matchday pertama.

Sebelumnya, Turki berhasil menang 3-2 di markas Georgia. Sedangkan Spanyol menang telak 3-0 di kandang Bulgaria.

Baca juga: RINCIAN Terbaru Gaji dan Tunjangan DPR RI Usai Dipangkas, Tidak Lagi Terima Rp 104 Juta Perbulan

Meski begitu, Spanyol tetap lebih diunggulkan pertandingan matchday kedua ini.

Apalagi Spanyol memiliki catatan yang lebih mentereng saat berjumpa dengan Turki.

Berdasarkan catatan pertemuan keduanya, Spanyol mampu meraih enam kemenangan dari 12 pertandingan.

Sedangkan Turki hanya mampu meraih dua kemenangan saja.

Selain itu, Spanyol juga tidak terkalahkan dalam empat pertandingan terakhirnya melawan Turki di semua kompetisi internasional.

Baca juga: VIDEO Lionel Messi Berkelahi dengan Pemain Venezuela Beredar, Tak Tayang di Televisi

Terakhir kali Spanyol kalah dari Turki yakni saat takluk 1-2 pada tahun 1967 silam.

Kondisi ini membuat Spanyol difavoritkan menang dan peluang finis sebagai juara Grup E Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa semakin terbuka lebar.

Sebagai informasi, sebanyak 12 juara grup dari Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa akan lolos langsung ke putaran final.

Sedangkan tim yang finis di posisi runner-up akan melanjutkan perjuarang ke babak kedua alias play-off.

Baca juga: JELANG Laga Penentuan Timnas U-23 Indonesia Vs Korea Selatan, Erick Thohir Bicara Nasib Vanenburg

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved