Sumut Terkini

Sosok Dr. Timbul Sinaga, Resmi Pimpin PPTSB Wilayah Sumut I Periode 2025-2029

Ketua PPTSB Wilayah Sumut I, Dr. Timbul Sinaga, menegaskan pentingnya menjaga kekompakan di tengah perbedaan.

Penulis: Husna Fadilla Tarigan | Editor: Ayu Prasandi
ISTIMEWA
PELANTIKAN-Pengurus Parsadaan Pomparan Toga Sinaga dohot Boru (PPTSB) Wilayah Sumut I periode 2025-2029 resmi dilantik di Wisma Tosin, Medan Tuntungan, Minggu (28/9/2025). Dr. Timbul Sinaga didapuk sebagai ketua, disaksikan jajaran pengurus, tokoh masyarakat, serta undangan. 

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN- Pelantikan pengurus Parsadaan Pomparan Toga Sinaga dohot Boru (PPTSB) Wilayah Sumut I periode 2025-2029 berlangsung meriah di Wisma Tosin, Jalan Bunga Terompet Ujung Nomor 139, Simpang Selayang, Kecamatan Medan Tuntungan, Kota Medan, Minggu (28/9/2025).

Dengan mengusung tema “Kuatkan dan Teguhkanlah Hatimu, Sebab Engkaulah yang Memimpin Bangsa Ini” (Josua 1:6A) serta subtema “Bangkit dan Bergeraklah Menjadi Saluran Berkat bagi Sesama”, pelantikan ini dihadiri ratusan anggota dan undangan dari berbagai cabang PPTSB.

Ketua PPTSB Wilayah Sumut I, Dr. Timbul Sinaga, menegaskan pentingnya menjaga kekompakan di tengah perbedaan.

Menurutnya, marga Sinaga adalah cerminan kebhinnekaan bangsa Indonesia.

“Marga Sinaga ini ada di seluruh Indonesia. Jadi, kita harus tetap solid menjaga persatuan. Kalau ada perbedaan pendapat, itu hal yang wajar. Yang terpenting, kalau terjadi perselisihan harus cepat diselesaikan dengan musyawarah,” ujarnya dalam sambutan.

Ia juga mengajak seluruh anggota untuk berkontribusi demi kemajuan PPTSB di Sumut. “Kami yakin kemajuan bisa dicapai bila semua bekerja sama. Terima kasih kepada panitia dan semua undangan yang hadir. Semoga PPTSB semakin maju,” tambahnya.

Ketua Panitia, Simon Sinaga, bersama Jon Sinaga, menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh panitia yang sudah bekerja keras sehingga acara dapat berjalan sukses. “Kekompakan ini yang membuat pelantikan bisa terlaksana dengan baik. Semoga tetap terjalin ke depan,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua DPRD Sumut, Erni Sitorus, yang turut hadir bersama sejumlah anggota DPRD Sumut, memberikan ucapan selamat kepada Dr. Timbul Sinaga.

Ia menilai kepemimpinan baru akan membawa dampak positif bagi persatuan.

“Menjalankan amanah tentu ada tantangan. Namun kami yakin Pak Timbul mampu membawa PPTSB semakin maju. Mari kita berkolaborasi dan mendoakan agar persatuan ini memberi arti bagi masyarakat luas,” kata Erni.

Pelantikan ini juga dihadiri Ketua Umum PPTSB Pusat, Edison Sinaga, Ketua PPTSB sebelumnya Sairon Sinaga, Bupati Dairi Vikner Sinaga, serta perwakilan dari PPTSB Jambi dan Parsadaan Sinaga Muslim. Acara semakin lengkap dengan peluncuran kerja sama melalui MoU dengan Ganesha Operation.

(cr26/tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved