Sumut Terkini

Sosok Angelica Nawa Simatupang, Putri Remaja Indonesia Lingkungan Sumut 2025

Putri Remaja Indonesia Lingkungan Sumut 2025 Angelica Nawa Simatupang bakal tampil dalam perlombaan ke ajang tingkat nasional.

Penulis: Maurits Pardosi | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN MEDAN/KOMINFO HUMBAHAS
PUTRI REMAJA:Putri Remaja Indonesia Lingkungan Sumut 2025 Angelica Nawa Simatupang didampingi orangtuanya berada di ruangan Bupati Humbahas Oloan Nababan, Selasa (9/9/2025). 

TRIBUN-MEDAN.com, DOLOKSANGGUL - Putri Remaja Indonesia Lingkungan Sumut 2025 Angelica Nawa Simatupang bakal tampil dalam perlombaan ke ajang tingkat nasional di Jakarta dalam waktu dekat. 

Nawa Simatupang didampingi orangtuanya Monang Simatupang dan coach Valentino Gultom sambangi ruangan Bupati Humbahas Oloan Nababan hari ini, Selasa (9/9/3025). 

Sebelumnya, ia sudah terpilih sebagai Duta Utama Pelajar Anti Narkoba Humbahas 2024-2025.

Angelica Simatupang merupakan putri Humbahas yang saat ini masih duduk dibangku sekolah di SMAN 1 Doloksanggul kelas XII. 

“Prestasi ini merupakan suatu kebanggaan bagi keluarga, kebanggaan Sumatera Utara dan kebanggaan khususnya warga Humbahas," ujar Oloan Nababan, Selasa (9/9/2025).

"Doa kita bersama, semoga ke ajang tingkat nasional membuahkan hasil yang baik,” sambungnya. 

Ia juga berpesan agar jangan lupa berdoa Nawa tetap jaga kesehatan dan terus belajar, sehingga apa yang dicita-citakan semua diberkati Tuhan. 

Monang Simatupang tentunya menyampaikan terima kasih kepada Bupati Humbahas karena sudah berkenan menerima kunjungan putrinya.

"Motivasi yang disampaikan Pak Bupati  menjadi masukan bagi Angelica Nawa Simatupang," tuturnya.

"Kami sangat mengharapkan dukungan dan doa dari masyarakat Kabupaten Humbahas," pungkasnya.

(cr3/tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved