MotoGP Jepang 2025

RESMI Marc Marquez Juara Dunia MotoGP 2025 Usai Menangi Balapan MotoGP Jepang

Bagi Marquez, ini merupakan gelar juara dunia MotoGP ke-7 dalam kariernya

|
MotoGP
JUARA DUNIA - Pebalap Ducati Lenov, Marc Marquez resmi jadi juara dunia MotoGP 2025 usai finish di posisi kedua balapan MotoGP Jepang 2025 di Sirkuit Motegi, Minggu (28/9/2025). 

Bagnaia menjauhi kejaran Acosta saat memasuki lap ke-5. Bezzecchi menggeser Morbidelli untuk berada di urutan kelima.

Baca juga: LISA Mariana Ancam Bongkar Wanita Simpanan Ridwan Kamil yang Dicatat KPK Usai Gagal Mediasi

Para pembalap belum ada lagi yang melakukan manuver saat balapan sudah memasuki lap ke-6.

Pada lap ke-7, Bagnaia semakin nyaman di depan dengan keunggulan 2 menit lebih atas Acosta di posisi kedua.

Marquez berjarak 0,5 detik dari Acosta di posisi kedua. Dia juga dibuntuti Mir yang jaraknya mencapai 0,3 detik dari Marquez.

Deretan lima pembalap di depan belum mengalami perubahan saat memasuki lap ke-9.

Pada lap ke-10, Marquez memacu motornya untuk semakin mendekati Acosta dan menjauhi Mir. Dia unggul 0,6 detik atas Mir yang berusaha mengejarnya.

Bagnaia melaju bagai kilat setelah keunggulannya mencapai 3 menit. Tak lama berselang, Marquez melewati Acosta untuk menempati posisi kedua.

Keunggulan Bagnaia semakin jauh bahkan mencapai 4 menit atas Marquez yang ada di posisi kedua pada lap ke-12.

Di belakang, Alex Marquez masih belum beranjak dari posisi ke-7. Mir dan Bezzecchi masing-masing di urutan ke-4 dan ke-5.

Pada lap ke-14, Mir dan Acosta saling berebut posisi ketiga. Usahanya itu berhasil setelah dia menggeser Acosta.

Susunan pembalap di depan menjadi Bagnaia, Marquez, dan Mir. Motor Bagnaia tampak mengeluarkan asap saat lap ke-15.

Namun, dia masih bisa menjaga keseimbangan dengan motornya dengan keunggulan mencapai 4 menit atas Marquez.

Posisi Acosta turun pada lap ke-17 setelah digeser Morbidelli. Kecepatan Bagnaia perlahan menurun meski masih di kisaran unggul 4 menit.

Perubahan posisi kembali terjadi dengan Bezzecchi sudah menembus urutan keempat pada lap ke-19. Acosta sempat menyentuh gravel saat melewati Alex Marquez. Namun, dia masih bisa melanjutkan balapan.

Saat balapan menyisakan 5 lap, Bagnaia masih mempertahankan posisinya di depan dengan kecepatan yang kian menurun.

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved