Berita Viral
SKANDAL SUAP Proyek Jalan di Sumut Makin Melebar: Elpi Yanti Harahap Disebut Menerima Rp7,272 Miliar
Sidang lanjutan kasus korupsi proyek pembangunan jalan di Sumatera Utara mengungkap fakta mengejutkan tentang aliran dana suap
TRIBUN-MEDAN.COM - Dalam sidang lanjutan kasus korupsi proyek pembangunan jalan di Sumatera Utara (Sumut) mengungkap fakta mengejutkan tentang aliran dana suap yang melibatkan sejumlah pejabat penting.
Mantan Kepala Dinas PUPR Mandailing Natal (Madina), Elpi Yanti Harahap, disebut menerima aliran dana suap terbesar senilai Rp7,272 miliar.
Dalam persidangan di Pengadilan Negeri Medan, Rabu (15/10/2025), terungkap daftar nama pejabat yang diduga menerima uang haram dari kontraktor PT Dalihan Na Tolu Grup (DNG) dan PT Rona Mora. Direktur Utama PT DNG, Muhammad Akhirun Piliang alias Kirun, dan Direktur PT Rona Mora, Muhammad Rayhan Dulasmi, menjadi terdakwa utama.
Hakim Ketua Khamozaro Waruwu menyoroti kasus ini dan mendorong Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara untuk menindaklanjuti agar semua pihak yang terlibat dapat dimintai pertanggungjawaban hukum.
Berikut Daftar Terbaru Diduga Penerima Suap yang Disebutkan di Persidangan PN Medan, Rabu (15/10/2025):
- Elpi Yanti Harahap (mantan Kadis PUPR Mandailing Natal): Rp7,272 miliar
- Mulyanto (eks Kadis PUPR Sumut): Rp2,380 miliar
- Ikhsan (PPK): Rp2,5 miliar
- Kepala PJN Sumut: Rp1,675 miliar
- Ahmad Junior (mantan Kadis PUPR Padang Sidempuan): Rp1,2 miliar
- Zulkifli Lubis (mantan Kadis PUPR Madina): Rp1 miliar
- Dicky Erlangga (Kasatker PJN Wilayah I Medan): Rp875 juta
- Hendri (Pejabat Dinas PUPR Padang Lawas Utara): Rp467 juta
- Domu: Rp290 juta
- Srigali (PPK): Rp102 juta
Elpi Yanti Harahap
KASUS KORUPSI PUPR SUMUT
korupsi jalan di sumut
Meaningful
Mantan Kadis PUPR Madina
| KONTROVERSI Mahar Pernikahan Kakek Tarman, Kini Ngaku Cek Rp 3 Miliar Hilang |
|
|---|
| DETIK-DETIK Reza Kepala MBG Dihajar Wabup Pidie Jaya Gegara Nasi Dingin, Begini Nasibnya |
|
|---|
| Pemuda Garda Katolik Laporkan Samuel Sinaga ke Polda Sumut: Dugaan Ujaran Kebencian Berbasis Agama |
|
|---|
| KISAH TRAGIS Ganda Nainggolan, Tega Membunuh Sahabat Dekatnya, Melky Peranginangin, Kapan Disidang? |
|
|---|
| CINTA SEHARI, LUKA SEUMUR HIDUP: Kisah Pilu Sheila Usia 24 Tahun Dinikahi Kakek 74 Tahun di Pacitan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/SOSOK-Elpi-Yanti-Harahap.jpg)