Berita Viral
Orang Tua Murid di Gorontalo Laporkan Guru SD ke Polisi, Tak Terima Anaknya Ditampar
Pelapor guru SD adalah Reymond Panigoro, orangtua murid yang diduga ditampar guru tersebut.
Faisal menuturkan, tak lama setelah itu, orangtua murid datang dan menyampaikan bahwa anaknya dipukul.
Ia mengaku sudah berusaha menenangkan suasana dan mengusulkan agar mediasi dilakukan pada Senin agar lebih tertata.
Baca juga: Istri Minta Cerai setelah 3 Hari Menikah, Syok Suami Barunya Ternyata Punya Banyak Utang
“Saya katakan, mari kita bicarakan baik-baik. Tapi karena waktu itu sudah mau salat, saya usulkan nanti setelah ibadah atau di Senin. Namun rupanya orangtua langsung memilih melapor ke Polsek Batudaa,” ujar Faisal saat dikonfirmasi TribunGorontalo.com, Jumat.
Faisal mengaku terkejut saat ditelepon pihak kepolisian bahwa laporan dugaan kekerasan sudah masuk.
"Terus terang saya kaget. Belum sempat kami lakukan klarifikasi internal, masalah ini sudah langsung masuk ranah hukum,” bebernya.
Faisal menegaskan pihak sekolah akan tetap kooperatif dengan penegak hukum dan menjunjung prinsip bahwa sekolah harus menjadi tempat aman bagi anak-anak.
“Kami di sekolah tidak menoleransi kekerasan dalam bentuk apa pun. Tapi saya juga berharap persoalan ini tidak terburu-buru digiring ke opini negatif. Mari kita duduk bersama, klarifikasi dengan tenang, supaya jelas duduk perkaranya,” tutupnya.
(Tribun-Medan.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
| Mantan Istri Diisukan Selingkuh, Virgoun Diduga Sindir Inara Rusli, Singgung Kedok Agama |
|
|---|
| NASIB Karyawan Koperasi Asal Simalungun Bakar Rumah Nasabahnya di Wonogiri, Kini Ditangkap |
|
|---|
| PILU Penjaga Kantin di Bogor Dibunuh Tetangga yang Gelapkan Tabungannya, 2 Tahun Nabung Untuk Umrah |
|
|---|
| HOTMAN PARIS Tak Pengacara Nadiem Lagi di Tengah Kejagung Selidiki Kasus Investasi Telkomsel ke GoTo |
|
|---|
| SELENGKAPNYA Perubahan Tim Pengacara Nadiem Makarim: Hotman Paris Hutapea Dicoret, Ini Alasannya! |
|
|---|