Berita Viral

Fakta Organ Tubuh Brigadir Esco Ada yang Hilang, Motifnya Diduga Briptu Rizka Selingkuh

Menurut Samsul luka tersebut bukan cuma luka biasa, melainkan bisa jadi petunjuk penyebab kematian Esco.

Facebook Briptu Rizka
BRIPTU RIZKA – Kolase gambar memperlihatkan Brigadir Esco Faska Rely bersama sang istri Briptu Rizka Sintiani (kanan) dan Briptu Rizka Sintiani saat sedang bertugas (kiri). Mertua bongkar tabiat Briptu Rizka yang tega bunuh suami sendiri, Brigadir Esco, di Lombok. 

TRIBUN-MEDAN.com - Sederet kejanggalan kematian Brigadir Esco, polisi yang dibunuh istri di Lombok Barat, NTB.

Ayah Brigadir Esco, Samsul Herawadi, mengatakan organ tubuh anaknya ada yang hilang.

Samsul menyoroti luka di tubuh Esco.

Menurut Samsul luka tersebut bukan cuma luka biasa, melainkan bisa jadi petunjuk penyebab kematian Esco.

POLWAN BUNUH SUAMI -- ayah dari almarhum Brigadir Esco yakni Samsul buka suara soal menantunya, Briptu Rizka menjadi tersangka pembunuhan anaknya.
POLWAN BUNUH SUAMI -- ayah dari almarhum Brigadir Esco yakni Samsul buka suara soal menantunya, Briptu Rizka menjadi tersangka pembunuhan anaknya. (Kolase Youtube Tribun Lombok dan TikTok Rizka)

"Ini bukan luka. Ini hilang organ tubuh. Bukan luka. Namanya luka itu bekas cuma tidak hilang. Jadi disitu luka itu hilang, bukan luka," pungkas Samsul.

Sebelumnya, jasad Brigadir Esco ditemukan dalam kondisi membusuk dan leher terlilit tali di belakang pekarangan rumahnya di Dusun Nyiur Lembang Dalem, Desa Jembatan Gantung, Kecamatan Lembar, Kabupaten Lombok Barat, pada  Minggu (24/8/2025) lalu.

Awalnya, Brigadir Esco diduga meninggal dunia karena bunuh diri, namun kini dugaan tersebut berubah setelah sang istri, Briptu Rizka, menjadi tersangka pembunuhan.

Penetapan tersangka ini setelah penyidik Polda NTB melakukan serangkaian gelar perkara, pada Jumat (19/9/2025).

Kematian Brigadir Esco dikaitkan dengan isu perselingkuhan Briptu Rizka.

Narasi bereda, Brigadir Esco mendadak izin ke senior untuk lepas piket di Polsek Sekotong.

Brigadir Esco merupakan intel di Polsek Sekotong, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Sedangkan istrinya, Briptu Rizka Sintiyani bertugas di Polres Lombok Barat.

Ketika sampai di rumah, Esco mendapati istrinya, Rizka, sedang bersama pria lain.

Namun begitu, tuduhan tersebut langsung dibantah pengacara Rizka, Syarifuddin.

"Tidak benar kalau dibilang ada perselingkuhan. Itu hanya gosip liar yang sama sekali tidak terbukti," ucapnya.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved