Berita Viral

Harmini Guru SD yang Cekik Siswa Dinyatakan Gangguan Jiwa, Begini Nasibnya Kini

Harmini guru SD yang hendak cekik siswa saat upacara dinyatakan gangguan jiwa. Adapun hasil pemeriksaan kejiwaan Harmini menunjukkan bahwa

Kolase Tribun Medan
CEKIK SISWI - Tangkapan layar video guru SD hendak cekik siswi viral di media sosial. Peristiwa ini diketahui terjadi di SDN 9 kedondong Kabupaten Pesawaran Lampung.  

TRIBUN-MEDAN.COMHarmini guru SD yang hendak cekik siswa saat upacara dinyatakan gangguan jiwa.

Adapun hasil pemeriksaan kejiwaan Harmini guru SD yang viral karena cekik siswi SD sudah keluar.

Hasil pemeriksaan itu menjadi jawaban perilaku agresif guru SDN 9 Kedondong Kabupaten Pesawaran Lampung.

Pasalnya Harmini dinyatakan mengalami gangguan jiwa.

Inspektorat Kabupaten Pesawaran Lampung mengungkapkan berdasarkan hasil pemeriksaan bahwa Harmini mengalami sakit kejiwaan. 

Kasus ini ditangani secara lintas instansi oleh Dinas Pendidikan, Inspektorat, dan kepolisian.

Wakil Penanggung Jawab Irban III Inspektorat Pesawaran Yuli Hartono mengatakan hasil pemeriksaan, termasuk pemeriksaan medis di Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Provinsi Lampung, menunjukkan bahwa guru tersebut terindikasi mengalami gangguan kejiwaan.

Baca juga: Menyesal Sudah Korupsi, Pengakuan Noel Soal 4 HP di Plafon hingga Mobil Dipindahkan Usai Kena OTT

“Sesuai hasil pemeriksaan, yang bersangkutan memang terindikasi mengalami sedikit gangguan kejiwaan,” ujar Yuli kepada Tribun Lampung, (2/9/2025).

Berdasarkan temuan tersebut, Inspektorat merekomendasikan agar guru H dibebaskan dari tugas mengajar. 

Selain itu, ia diwajibkan menjalani pengobatan serta rehabilitasi secara rutin.

“Kami merekomendasikan yang bersangkutan dibebaskan dari tugas mengajar, dan wajib menjalani pengobatan serta rehabilitasi,” ungkapnya. 

"Dinas Pendidikan juga diminta melakukan pemantauan secara berkala terhadap yang bersangkutan,” jelas Yuli.

Sebelumnya video guru SD hendak cekik siswi viral di media sosial. Peristiwa ini diketahui terjadi di SDN 9 kedondong Kabupaten Pesawaran Lampung. 

Dalam video itu terlihat guru berseragam ASN mendadak ngamuk hendak mencekik murid yang sedang baris upacara.  

Untungnya, seorang guru perempuan berseragam ASN mendadak masuk ke tengah lapangan dan melontarkan kata-kata kasar di hadapan siswa serta guru lainnya.

Sumber: Tribun Jateng
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved