Porkot Medan 2025
Wali Kota Medan Rico Waas Tutup Porkot XV 2025, Hadirkan Atraksi dan Lucky Draw Berhadiah Motor
Wali Kota Medan, Rico Tri Putra Bayu Waas, dijadwalkan menutup secara resmi Porkot XV Medan 2025.
Penulis: Aprianto Tambunan | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN – Wali Kota Medan, Rico Tri Putra Bayu Waas, dijadwalkan menutup secara resmi Pekan Olahraga Kota (Porkot) Medan XV tahun 2025 di Lapangan Merdeka Medan, Jumat (17/10/2025).
Acara penutupan tersebut akan berlangsung meriah dengan menghadirkan berbagai atraksi hiburan dan lucky draw berhadiah menarik, mulai dari sepeda motor, televisi, sepeda, hingga peralatan rumah tangga lainnya.
“Porkot Medan 2025 akan ditutup oleh Wali Kota Medan, Bapak Rico Waas, besok. Seremoni penutupan akan dimulai pukul 14.00 WIB,” ujar Ketua Umum KONI Kota Medan, Aswindy Fachrizal, SE, di GOR Mini Dispora Sumut, Kamis (16/10/2025).
Aswindy menyampaikan rasa syukurnya karena seluruh rangkaian Porkot XV berjalan sukses dan lancar. Semua cabang olahraga telah tuntas dipertandingkan tanpa kendala berarti, dan antusiasme peserta maupun masyarakat cukup tinggi.
“Pelaksanaannya berjalan lancar. Antusias atlet luar biasa, dan beberapa pertandingan juga mendapat perhatian besar dari masyarakat,” ungkapnya.
Menurut Aswindy, hal yang paling istimewa pada penyelenggaraan Porkot tahun ini adalah kehadiran hampir seluruh camat yang turut menyaksikan langsung atlet dari wilayahnya bertanding di berbagai venue.
“Berkat arahan Pak Wali Kota Rico Waas, para camat aktif berkunjung ke venue untuk memberikan dukungan kepada atletnya,” jelasnya.
Ia menambahkan, seremoni penutupan akan dikemas menarik dengan tampilan atraksi dari para atlet binaan KONI Medan, serta penyerahan sepeda motor kepada juara umum dan runner-up Porkot XV 2025.
Selain itu, acara juga akan dimeriahkan dengan pembagian hadiah lucky draw yang langsung diundi oleh Wali Kota Medan.
“Selain sepeda motor, juga ada televisi, kulkas, sepeda, kompor gas, dan banyak hadiah lainnya. Semua akan dibagikan kepada peserta yang beruntung melalui lucky draw penutupan,” kata Aswindy.
Ia pun mengajak seluruh atlet, pelatih, ofisial, dan masyarakat Kota Medan untuk hadir dan memeriahkan acara penutupan tersebut.
“Mari datang beramai-ramai ke Lapangan Merdeka untuk menyaksikan penutupan Porkot Medan 2025. Ini pesta olahraga kita bersama,” pungkasnya.
(cr29/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Pembukaan-Porkot-XV-Medan-2025-di-lapangan-Merdeka_.jpg)