Berita Internasional
Istri Kawin Lari dengan Selingkuhannya, Pria ini Nekat Ajak Keempat Anaknya Melompat ke Sungai
Viral seorang ayah bersama keempat anaknya nekat melompat ke sungai setelah istrinya kawin lari dengan pria lain.
Penulis: Rena Elviana Purba | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com - Viral seorang ayah bersama keempat anaknya nekat melompat ke sungai setelah istrinya kawin lari dengan pria lain.
Beberapa warga yang menyaksikan aksi nekat tersebut segera menghubungi petugas keamanan.
Petugas yang datang ke lokasi langsung melakukan pencarian di sekitar jembatan tempat peristiwa itu terjadi.
Dilansir dari India Today, Kamis (9/10/2025) kejadian ini diketahui terjadi di Uttar Pradesh, India.
Baca juga: Viral Wanita Hamil Siram Minyak Panas dan Mengolesi Cabai ke Tubuh Suaminya yang Sedang Tidur
Menurut keterangan pihak berwenang, pria yang diidentifikasi sebagai Salman itu sempat terlibat pertengkaran dengan istrinya pada malam sebelumnya.
Karena itu, Salman nekat mengambil langkah ekstrem pada keesokan harinya.
Aksi tersebut diduga dilakukan karena rasa kecewa dan tekanan emosional yang mendalam akibat konflik rumah tangga yang tak kunjung selesai.
Baca juga: Suami Kaget Mobil Hadiah Orang Tuanya Dijual Istri demi Beli Tas Mahal dan Gaya Hidup Mewah
Dalam kondisi emosi dan keputusasaan, Salman kemudian merekam sebuah video berisi keluh kesah dan tuduhan terhadap istrinya.
Video itu dikirimkan kepada salah satu anggota keluarganya, Gulista.
Dalam rekaman video tersebut, Salman mengatakan istrinya selingkuh dengan pria lain.
Padahal Salman dan istrinya telah menikah belasan tahun.
Namun pertengkaran sering terjadi dalam beberapa bulan terakhir.
Baca juga: Viral Bocah 12 Tahun Meninggal Dunia setelah Terjebak di Dalam Lift yang Rusak
Ia sempat meminta istrinya untuk mengakhiri hubungan gelapnya.
Namun sang istri menolaknya bahkan memilih untuk kawin lari dengan pria selingkuhannya.
Salman merasa kecewa dan marah dengan keputusan istrinya tersebut.
| Mertua Sering Jelekkan Menantu dan Desak Cerai, Kini Syok Suami Sendiri Punya Istri Baru |
|
|---|
| Viral Curhat Istri Hamil, Dihina Suami Tak Pandai Masak setelah Lihat Status WhatsApp Rekan Kerja |
|
|---|
| Lirik Lagu Batak Ilumi Nama Inang Tona Parpudi Sian Ho yang Dipopulerkan oleh Binsar Sinaga |
|
|---|
| Istri Merajuk dan Tolak Bukakan Pintu, Suami Tidur di Mobil lalu Ditemukan Tewas Keesokan Harinya |
|
|---|
| Mual Lihat Kamar Tidur Penuh Kotoran Kucing dan Tumpukan Sampah, Pria ini Pilih Ceraikan Istrinya |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Pasutri-bertengkar-hingga-si-suami-nekat-melompat-ke-sungai_.jpg)