Piala Kemerdekaan
Suasana di Stadion Utama Sumut Jelang Laga Indonesia vs Mali, Tiket Habis Terjual
Tribun Penonton pun berubah menjadi lautan manusia yang didominasi warna merah sesuai jersey Timnas Indonesia.
Penulis: Aprianto Tambunan | Editor: Ayu Prasandi
Koleksi empat poin Garuda Muda diraih setelah mendapat hasil imbang sekali dan menang sekali di dua laga pembukanya.
Hasil imbang didapatkan Timnas U17 Indonesia saat bermain sama kuat melawan Tajikistan 2-2 di laga perdana.
Sementara, kemenangan Timnas U17 Indonesia diukir dengan menjungkalkan Uzbekistan 2-0 pada laga kedua.
Catatan hasil imbang melawan Tajikistan dan kemenangan bertemu tim seperti Uzbekistan jelas menjadi bukti apik performa tim besutan Nova Arianto yang akan bertanding di Piala Dunia U17 2025 pada November mendatang.
Kini, Timnas U17 Indonesia akan menghadapi Mali yang dapat dianggap sebagai tim paling kuat di turnamen ini.
Status Mali sebagai juara ketiga Piala Dunia U17 2023 seakan benar-benar terbukti di Piala Kemerdekaan 2025.
Mali menjadi tim yang paling sempurna performanya dibandingkan peserta lainnya, termasuk Timnas U17 Indonesia.
Dari dua laga yang telah dijalani, Mali sukses menyapu bersih semua laga dengan kemenangan menyakinkan.
Saat menghadapi Uzbekistan pada laga pembuka, Mali menang telak dengan skor 5-1 di Piala Kemerdekaan.
Lalu, saat dipertemukan Tajikistan pada laga kedua, Mali kembali menang menyakinkan yakni dengan skor 4-2.
Dua kemenangan menyakinkan Mali atas Uzbekistan dan Tajikistan menjadi bukti sempurnanya performa Mali.
Mali pun berhak mengoleksi enam poin, serta menempati posisi teratas di turnamen Piala Kemerdekaan 2025.
Pelatih Kepala Timnas U-17 Indonesia, Nova Arianto mengatakan bahwa pertandingan ini menjadi duel yang paling mereka tunggu pada event ini.
Mengingat, Timnas Mali merupakan peraih gelar juara ke-3 pada Piala Dunia U-17 tahun 2023 lalu.
Nova pun sangat yakin, pertandingan ini akan memberikan banyak pengalaman dan ilmu kepada para pemainnya menuju Piala Dunia U-17 2025 mendatang.
| Usai dari Sumut, Timnas U-17 Dijadwalkan Menuju Bulgaria dan Dubai untuk Persiapan Piala Dunia |
|
|---|
| Piala Kemerdekaan 2025 Jadi Ajang Uji Coba Berkualitas Bagi Timnas Indonesia Jelang Piala Dunia |
|
|---|
| Pertandingan Indonesia Lawan Mali Dihadiri 21.999 Penonton |
|
|---|
| Mali Juara Piala Kemerdekaan 2025 Usai Tekuk Indonesia 2-1 |
|
|---|
| Babak Pertama, Mali Unggul 2-1 Atas Indonesia |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Suasana-Stadion-Utama-Sumatra-Utara-SUSU-dipenuhi.jpg)