Berita Medan

Detik-Detik Papan Reklame di Jalan Zainul Arifin Tumbang, Tukang Parkir: Terdengar Suara Krek

Satu orang mengalami luka ringan akibat insiden ini dan telah dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan.

TRIBUN MEDAN/HAIKAL
PAPAN TUMBANG- Sebuah Papan reklame berukuran yang cukup besar tumbang usai dilanda hujan deras dan angin kencang di Kawasan Jalan Zainul Arifin, Kelurahan Petisah Hulu, Kecamatan Medan Baru, tepatnya di sebrang Cambridge City Square. Selasa (12/8/2025) 

TRIBUN-MEDAN.com,MEDAN- Muhammad Yusuf (44), seorang tukang parkir, menceritakan detik-detik runtuhnya papan reklame yang menimpa beberapa kendaraan di Jalan Zainul Arifin, Kelurahan Petisah Hulu, Kecamatan Medan Baru, Selasa (12/8/2025) malam.

Peristiwa itu terjadi saat hujan deras disertai angin kencang mengguyur Kota Medan.

Papan reklame besar mulai bergoyang-goyang hingga terdengar suara keras.

“Saat itu saya berteduh di depan klinik. Saya melihat papan reklame bergoyang lebih dari tiga kali, lalu terdengar suara ‘krek… krek… krek…’.

Ketika papan itu hendak tumbang, saya langsung ditarik masuk ke dalam toko sama abang,” kata Yusuf saat ditemui Tribun Medan.

Kejadian sekitar pukul 19.00 WIB itu membuat papan reklame berukuran sekitar 30 meter roboh dan menghantam beberapa kendaraan yang sedang terparkir.

"Ada tiga unit mobil yang tertimpa. Saat itu ada satu orang yang berada di dalam mobil, dan juga ada 7 unit sepeda motor milik karyawan klinik Beautify," katanya.

Tak hanya itu, seorang pedagang sate juga tertimpa batang besi papan reklame.

"Saat itu ada pedagang sate berada di dagangnya, untung tidak ada luka pedagang sate tersebut," lanjutnya.

Satu orang mengalami luka ringan akibat insiden ini dan telah dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan.

HUJAN DERAS: Kota Medan diguyur hujan deras dan angin kencang, Selasa (12/8/2025) malam ini. Akibatnya di sejumlah jalan terjadi pohon dan papan reklame atau billbord yang tumbang.
HUJAN DERAS: Kota Medan diguyur hujan deras dan angin kencang, Selasa (12/8/2025) malam ini. Akibatnya di sejumlah jalan terjadi pohon dan papan reklame atau billbord yang tumbang. (TRIBUN MEDAN/ISTIMEWA)

Sebuah Papan reklame berukuran besar di Jalan Zainul Arifin, Kelurahan Petisah Hulu, Kecamatan Medan Baru, tumbang, Selasa (12/8/2025).

Penyebabnya angin kencang dan hujan deras.

Pantauan Tribun Medan, terlihat papan reklame berukuran kurang lebih 30 meter tumbang dan menimpa 3 mobil dan 7 sepeda motor milik karyawan Beautify Indonesia.

Terlihat, di bagian sambungan las papan reklame tersebut patah usai bergoyang-goyang dan dan langsung menimpa kendaraan.

Kepala Lingkungan VII, Kelurahan Petisah Hulu, Kecamatan Medan Baru, Nadila, mengatakan saat itu kondisi lumayan hujan deras diikuti angin kencang.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved