TRIBUN WIKI
Rangkaian Upacara 17 Agustus di Istana Negara, Ada Pesta Rakyat
Upacara 17 Agustus 2025 di Istana Negara dimulai pada pukul 08.00 WIB yang akan berlangsung hingga siang hari.
Penulis: Array A Argus | Editor: Array A Argus
TRIBUN-MEDAN.COM,- Bagi kamu yang ingin tahu seperti apa rangkaian upacara 17 Agustus di Istana Negara, mari simak ulasan berikut ini.
Dari berbagai sumber yang ada, upacara 17 Agustus Istana Negara dimulai sejak pagi hari.
Presiden RI Prabowo Subianto akan bertindak sebagai Inspektur Upacara.
Dalam kegiatan ini, Prabowo memberi arahan agar kegiatan berlangsung khidmat serta dirayakan dengan penuh suka cita, riang gembira, dan berdampak bagi masyarakat.
Baca juga: 6 Ide Lomba Kreatif dan Edukatif Bagi Siswa SD dan SMP dalam Menyambut 17 Agustus
“Sehingga, jumlah undangan tahun ini akan lebih dari tahun-tahun sebelumnya, yakni 8.000 orang, dan 80 persen dialokasikan untuk masyarakat umum. Di sini lah Bapak Presiden ingin peringatan HUT Ke-80 RI, benar-benar inklusif," kata Wakil Menteri Sekretaris Negara (Wamensesneg), Juri Ardiantoro dalam konferensi pers di Kantor Presiden, Jakarta, Jumat (1/8/2025) dikutip dari laman Kementerian Sekretariat Negara.
Lantas, seperti apa rangkain upacara 17 Agustus Istana Negara tersebut? Berikut gambaran umumnya.
Rangkaian Upacara 17 Agustus 2025 di Istana Negara
Pagi Hari:
Pukul 08.00 WIB
Dimulai dengan Kirab Bendera dan Naskah Proklamasi dari Monumen Nasional (Monas) menuju Istana Merdeka menggunakan kereta kencana.
Kegiatan ini dikawal pasukan berkuda.
Kirab ini menjadi momen khidmat yang melibatkan banyak peserta dan menyemarakkan suasana.
Baca juga: 4 Agustus Memperingati Hari Apa? Ternyata Ada Hari Pekerja Perempuan Lajang
Sekitar Pukul 10.00 WIB
Upacara Detik-detik Proklamasi dimulai di halaman Istana Merdeka dipimpin langsung oleh Presiden Republik Indonesia sebagai Inspektur Upacara.
- Susunan upacaranya meliputi:
- Persiapan dan pemeriksaan pasukan.
- Laporan komandan upacara.
- Pengibaran bendera Merah Putih oleh Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) diiringi lagu Indonesia Raya.
- Mengheningkan cipta sebagai penghormatan kepada para pahlawan.
- Pembacaan teks Proklamasi Kemerdekaan.
- Pembacaan Pancasila dan pembukaan UUD 1945.
- Sambutan atau amanat Presiden menyampaikan pesan kemerdekaan.
- Menyanyikan lagu-lagu nasional secara serentak.
- Pembacaan doa oleh pemuka agama.
- Penutupan upacara.
Baca juga: 6 Rekomendasi Hadiah Lomba 17 Agustus untuk Anak yang Edukatif
Siang dan Sore Hari:
- Setelah upacara, dilanjutkan dengan Pesta Rakyat di halaman Istana Merdeka yang menampilkan pagelaran seni budaya dan berbagai pertunjukan yang menggambarkan keberagaman Indonesia sesuai semangat Bhinneka Tunggal Ika. Presiden menyediakan hidangan makanan dan minuman untuk masyarakat peserta, yang melibatkan pedagang kaki lima di sekitar Istana dan Monas.
- Pada sore hari, dilakukan Upacara Penurunan Bendera Merah Putih sebagai penutup rangkaian upacara kemerdekaan di Istana Negara.
- Kemudian, pada malam harinya akan diadakan Karnaval Kemerdekaan dengan parade kendaraan hias dari berbagai instansi, yang melewati rute Monas hingga Semanggi, diiringi hiburan dan pertunjukan seni.
Baca juga: 5 Lomba 17 Agustusan yang Sebaiknya Tidak Dilakukan oleh Anak, Ada Bahaya Mengintai
Pada Pesta Rakyat di Istana, terang Juri, Presiden menyiapkan aneka hidangan makanan dan minuman yang diperuntukkan bagi masyarakat peserta upacara.
Penyiapan hidangan tersebut juga melibatkan pedagang Kaki Lima yang sehari-hari berjualan di sekitar Istana, Monas dan sekitarnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/upacara-17-Agustus-Istana-Negara.jpg)