TRIBUN WIKI

Kalender Jawa Weton Selasa Pahing 29 Juli 2025, Jangan Potong Kuku dan Rambut

Menurut kalender Jawa weton Selasa Pahing 29 Juli 2025, bahwa hari ini dilarang untuk memotong kuku dan rambut.

Penulis: Array A Argus | Editor: Array A Argus
Pinterest/Freepik
MEMBAJAK SAWAH- Ilustrasi seorang petani tengah melakukan akktivitas membajak sawah. 

TRIBUN-MEDAN.COM,- Merujuk pada kalender Jawa weton Selasa Pahing 29 Juli 2025, hari ini bertepatan dengan 3 Sapar 1959 Dal.

Jumlah neptunya ada 12, yang terdiri dari Selasa 3 dan Pahing 9.

Hari ini juga bertepatan dengan 3 Shafar 1447 Hijriah.

Menurut Primbon Jawa, orang dengan weton Selasa Pahing cenderung jarang mendapatkan kesulitan ekonomi.

Baca juga: Kalender Jawa Weton Senin Legi 28 Juli 2025, Jangan Melintas di Depan Rumah Orang yang Berkabung

PERJALANAN- Ilustrasi para bhiksu sedang melakukan perjalanan menuju kuilnya.
PERJALANAN- Ilustrasi para bhiksu sedang melakukan perjalanan menuju kuilnya. (Pinterest)

Pemilik weton Selasa Pahing ini sering diberikan kemudahan dalam berdoa.

Selain memiliki watak yang tidak neko-neko, weton Selasa Pahing dikenal pekerja keras.

Karenanya, alam selalu berpihak pada Selasa Pahing.

Keberuntungan sering datang menyertai mereka.

Pantangan 

Meski memiliki keberuntungan yang cukup tinggi, tapi weton Selasa Pahing diminta untuk tidak melakukan beberapa hal yang menjadi pantangannya menurut Primbon Jawa.

Pantangan pertama yang tidak boleh dilakukan adalah memotong kuku dan rambut.

Baca juga: Kalender Jawa Weton Sabtu Wage 26 Juli 2025, Jangan Mandi di Sungai dan Berburu

Hal ini berdampak pada energi positif yang ada pada orang dengan weton Selasa Pahing.

Menurut Primbon Jawa, memotong kuku dan rambut pada hari ini hanya akan menghilangkan energi positif dari pemilik weton.

Karenanya, disarankan untuk tidak memotong kuku dan rambut hari ini.

Selain itu, weton Selasa Pahing juga dilarang berkata kasar dan bersikap sombong.

Sebab, hal-hal semacam ini hanya akan menimbulkan kesialan bagi si pemilik weton.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved