Timnas
Coach Justin Disentil AFC, Dianggap Sotoy soal Timnas Malaysia Diskors FIFA
Coach Justin membuat heboh dengan pernyataannya yang mengklaim bahwa Timnas Malaysia diskors FIFA
TRIBUN-MEDAN.com - Konfederasi Sepak Bola Asia atau AFC menyentil pengamat sepak bola Indonesia Justinus Lhaksana alias Coach Justin yang mengklaim Timnas Malaysia diskors FIFA.
Coach Justin membuat heboh dengan pernyataannya yang mengklaim bahwa Timnas Malaysia diskors FIFA atas dugaan penyalahgunaan aturan naturalisasi pemain.
Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM) telah mengabaikan peraturan kelayakan internasional untuk menurunkan beberapa pemain kelahiran Amerika Selatan.
Dalam podcast-nya, Bukan Bincang Bola Biasa, Justin menuduh Timnas Malaysia menggunakan pemain dengan "garis keturunan palsu" dan mengklaim FIFA dapat menjatuhkan sanksi, termasuk kemungkinan skors hingga 2027.
Baca juga: Malaysia U-23 Tersingkir Lebih Awal di Piala AFF U-23, Di-bully Media Sendiri: Harimau Ompong
Tuduhan tersebut muncul setelah lima pemain kelahiran Amerika Selatan, yakni Rodrigo Holgado, Imanol Machuca, Jon Irazabal, Joao Figueiredo, dan Facundo Garces, tampil dalam kemenangan 4-0 Harimau Malaya atas Vietnam di Kualifikasi Piala Asia 2027 pada 10 Juni lalu.
Kehadiran para pemain baru itu membuat Timnas Malaysiamendadak sangat berbeda dibanding biasanya.
Dua dari pemain tersebut, Figueiredo dan Holgado, menjadi inspirator kemenangan melalui dua gol perdana mereka.
Baca juga: JADWAL Pramusim Manchester United di Amerika Serikat, Hadapi West Ham hingga Everton
Kemenangan itu sangat berarti bagi Malaysia, karena tidak hanya menjadikannya sebagai pemimpin klasemen Grup F Kualifikasi Piala Asia 2027 dengan 6 poin, tetapi juga menaikkan ranking FIFA.
Memuncaki klasemen sangat penting bagi Malaysia karena hanya juara grup yang berhak lolos ke putaran final Piala Asia 2027 di Arab Saudi.
Timnas Malaysia juga naik enam tingkat dalam ranking FIFA ke posisi 125 dalam rilis peringkat terbaru 10 Juli lalu.
Posisi Malaysia itu kini berjarak tujuh tingkat dengan Timnas Indonesia, yang berada di posisi 118.
Baca juga: Gabung Liverpool, Ekitike Terima Gaji Lebih Besar dari Wirtz dan Cuma Kalah dari 2 Bintang
Isu Malaysia terkena skors FIFA sebetulnya sudah muncul sebulan lalu, tetapi itu dibantah AFC karena FIFA belum memberikan konfirmasi apa pun.
Kali ini, setelah klaim Coach Justin muncul, AFC kembali membantahnya dengan tegas.
Sekretaris Jenderal AFC Datuk Seri Windsor Paul menepis spekulasi tersebut dengan menegaskan bahwa segala tindakan terkait kelayakan pemain berada di bawah yurisdiksi FIFA, bukan AFC.
Administrator sepak bola asal Malaysia yang telah menjabat sekretaris jenderal AFC sejak 2015 itu secara tak langsung menyindir Coach Justin sotoy alias merasa lebih tahu.
| 7 Pemain Bodong Timnas Malaysia Minta Ganti Rugi, Gandeng Pengacara Luar Negeri Menuntut FAM |
|
|---|
| RANKING FIFA Terbaru di Negara ASEAN, Thailand dan Malaysia Meroket, Indonesia Menurun |
|
|---|
| FAM Tetap Tak Terima Putusan FIFA, Masih Ngotot soal Legalitas 7 Pemain Naturalisasi Malaysia |
|
|---|
| TERNYATA FAM Memang Menipu, FIFA Bongkar Kelahiran 7 Pemain Naturalisasi Malaysia |
|
|---|
| FIFA yang Sanksi Malaysia, Johor Darul Ta'zim Justru Blokir Akses Pengunjung Indonesia |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Coach-Justin-2.jpg)