TRIBUN WIKI

Perjalanan Pangeran Arab Saudi Koma 20 Tahun, Berkali-kali Diisukan Wafat, Kini Meninggal Dunia

Al-Waleed bin Khaled bin Talal Al Saud, Pangeran Arab Saudi yang dikenal sebagai pangeran tidur meninggal dunia pada usia 36 tahun.

Editor: Array A Argus
bollywoodshaadis
MENINGGAL DUNIA- Al-Waleed bin Khaled bin Talal Al Saud, Pangeran Arab Saudi yang dijuluki Sleeping Prince atau Pangeran Tidur meninggal dunia pada usia 36 tahun setelah koma 20 tahun. 

Al-Waleed bin Khaled bin Talal Al Saud, cucu dari pendiri Kerajaan Saudi Arabia, Raja Abdulaziz Al Saud sempat menunjukkan kesadarannya pada tahun 2019.

Ia kala itu terbaring di kasur perawatan King Abdulaziz Medical City, Riyadh, Arab Saudi, dengan bantuan ventilator.

KOMA- Al-Waleed bin Khaled bin Talal Al Saud, anggota keluarga kerajaan Saudi, cucu dari pendiri Kerajaan Saudi Arabia, Raja Abdulaziz Al Saud sudah koma selama 20 tahun. Al-Waleed yang dikenal sebagai Sleeping Pronce Arab Saudi ini baru saja berulangtahun pada April 2025 kemarin.
KOMA- Al-Waleed bin Khaled bin Talal Al Saud, anggota keluarga kerajaan Saudi, cucu dari pendiri Kerajaan Saudi Arabia, Raja Abdulaziz Al Saud sudah koma selama 20 tahun. Al-Waleed yang dikenal sebagai Sleeping Pronce Arab Saudi ini baru saja berulangtahun pada April 2025 kemarin. (Twitter @Rima_Talal)

Baca juga: Mengenal Tangga Ternak Uang yang Lagi Viral di Media Sosial

Untuk membantu nutrisinya, pihak rumah sakit dan Kerajaan Saudi Arabia memberikan asupan makanan lewat selang makan (feeding tube) selama dua dekade.

Pada 2019, Sleeping Prince Arab Saudi sempat menunjukkan tanda-tanda kesadaran, seperti menggerakkan jari atau kepala.

Kabar ini sempat disambut baik pihak keluarga.

Namun setelahnya, Sleeping Prince Arab Saudi kembali tidak sadarkan diri dan koma.

Baru-baru ini, Sleeping Prince Arab Saudi kembali viral di media sosial.

Baca juga: Mengenal MV Wan Hai 503 yang Meledak di Lepas Pantai India, Seorang ABK WNI Dilaporkan Hilang

Alasannya karena cucu dari pendiri Kerajaan Saudi Arabia itu baru saja berulangtahun.

Diketahui, Al-Waleed bin Khaled bin Talal Al Saud ini lahir pada 18 April 1989.

Bulan lalu, usianya genap 36 tahun.

Sayangnya, di usianya tersebut, Al-Waleed tak juga sadarkan diri.

Ia hidup dalam koma selama 20 tahun.

Kisah Al-Waleed hingga koma 20 tahun

Awal mula yang membuat Al-Waleed koma 20 tahun bermula ketika ia menjalani pendidikan militer di Inggris.

Pada tahun 2005, Al-Waleed yang masih berusia 16 tahun mengalami kecelakaan mobil yang sangat serius.

Akibat kecelakaan tersebut, Al-Waleed mengalami pendarahan otak yang parah.

Baca juga: Apa Itu Sparkling Apple Cider, Minuman Prabowo dan Macron yang Ramai Disorot Warganet

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved