Berita Nasional
Ucapan Rocky Gerung Nilai Dedi Mulyadi Bukan Orang Lingkaran Prabowo: KDM Disuruh Masuk Barak Dulu
Meskipun, Rocky Gerung meyakini Prabowo Subianto telah mempersiapkan sejumlah kader Partai Gerindra untuk maju dalam pemilihan presiden.
TRIBUN-MEDAN.com - Pengamat Politik Rocky Gerung menilai Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi tidak masuk orang lingkar dalam Presiden Prabowo Subianto.
Meskipun, Rocky Gerung meyakini Prabowo Subianto telah mempersiapkan sejumlah kader Partai Gerindra untuk maju dalam pemilihan presiden.
"Ya tentu Prabowo mempersiapkan juga kader-kader dari Gerindra sendiri kan itu masuk akal sekali itu," kata Rocky Gerung dikutip TribunJakarta.com dari akun Youtube Hendri Satrio Official, Kamis (17/7/2025).
"KDM (Kang Dedi Mulyadi) disuruh masuk barak dulu kali, baru persiapkan tuh," sambung Rocky.
Rocky Gerung menyebutkan sosok yang dipersiapkan Prabowo merupakan kader Gerindra yang sejak awal bersama-sama dalam komunitas eksklusif Prabowo Subianto.
Walaupun kinerja Dedi Mulyadi dalam memimpin Jawa Barat sedang menjadi sorotan, namun Rocky Gerung melihat posisi politikus Gerindra itu tidak eksklusif di partainya.
"Baru belakangan saja di situ," katanya.
Menurut Rocky Gerung, kader inti Gerindra yakni politikus yang mengerti cara berpikir Prabowo Subianto.
"Cara berpikir politisnya karena dia ketua partai, cara berpikir militernya karena dia pernah lama memegang komando dan cara berpikir ideologisnya tuh apa itu ya sekarang dia lagi promosikan Sumitronomics," kata Rocky.
"Jadi tetap itu yang akan jadi semacam tumpuan kader itu apa? Yang ngerti Sumitronomics," sambungnya.
Rocky Gerung lalu menyinggung dua menteri yang selalu mendampingi Prabowo Subianto.
Pertama, Ketua Umum Partai Demokrat sekaligus Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono bila Prabowo di dalam negeri.
Kedua, Menteri Luar Negeri sekaligus Politikus Gerindra, Sugiono bila Prabowo di luar negeri.
Rocky Gerung mengungkapkan keduanya memiliki kesamaan yakni lulusan SMA Taruna Nusantara serta memiliki rekam jejak militer.
"Kan semuanya kan begitu dalam tentara ada prinsip Army readiness, kesiapsiagaan setiap saat. Jadi pasti dua mantan perwira ini ya army readiness karena di depannya ada presiden junto komandan itu," kata Rocky.
| RESMI Daftar Mobil dan Motor Dilarang Isi Pertalite di SPBU, Berikut Kendaraan yang Diperbolehkan |
|
|---|
| Fakta-fakta Konflik PBNU, Gus Yahya Pernah Bertemu Netanyahu, Mengaku Datang Demi Palestina |
|
|---|
| Profil Gus Yahya, Juru Bicara Gusdur yang Mulai Didesak Mundur dari Jabatan Ketua PBNU |
|
|---|
| Fakta Seputar Polemik Lift Kaca Pantai Kelingking Senilai Rp 60 M yang Bakal Dibongkar Gubernur Bali |
|
|---|
| Hasan Nasbi Bela Jokowi Kasus Ijazah, Pidanakan Roy Suryo cs Demi Jaga Nama Baik: Yakin Bisa Menang |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/dedy-mulyadi-gerung-tribunmedan.jpg)