Pendidikan

Cyber Lawyer hingga Legal Drafter, Ini Prospek Lulusan Hukum Bisnis Unimed

Universitas Negeri Medan (Unimed) menjawab tantangan era digital dengan membuka Program Studi (Prodi) Hukum Bisnis.

Dok Website Unimed
PRODI BARU UNIMED: Ilustrasi gedung Unimed di Jalan William Iskandar, Deliserdang. Unimed membuka Program Studi (Prodi) Hukum Bisnis yang akan melahirkan ahli hukum yang menguasai teknologi, khususnya dalam menangani cyber crime dan isu hukum kontemporer. 

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN – Universitas Negeri Medan (Unimed) menjawab tantangan era digital dengan membuka Program Studi (Prodi) Hukum Bisnis.

Prodi ini dirancang untuk melahirkan ahli hukum yang menguasai teknologi, khususnya dalam menangani cyber crime dan isu hukum kontemporer. 

Pembukaan prodi ini berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia No. 670/E/O/2024.

Ketua Prodi Hukum Bisnis Unimed, Dr. Reh Bungana Parangin-angin, SH., M.H., menjelaskan, prodi ini hadir untuk mengantisipasi dampak negatif kemajuan teknologi, seperti maraknya kejahatan siber (cyber crime) yang membutuhkan penanganan khusus. 

"Digital evidence menjadi tantangan utama dalam pembuktian cyber crime. Prodi ini akan mencetak lulusan yang terampil teknologi, memahami cyber lawyer dan mampu mengidentifikasi kejahatan digital," ujar Kaprodi kepada Tribun Medan, Rabu (16/7/2025).

Prodi ini menawarkan tiga kekhususan: 

1. Hukum Siber (Cyber Law) Fokus pada regulasi kejahatan digital dan perlindungan data. 

2. Hukum HAM, Didukung Pusat Studi HAM Unimed

3. Hukum Adat, Mengangkat kearifan lokal masyarakat Indonesia. 

Selain itu, Unimed menekankan pembentukan karakter lulusan melalui pendekatan Character Building, sesuai mottonya sebagai The Character Building University.

 

Lulusan Prodi Hukum Bisnis Unimed dapat menekuni beragam profesi, seperti: 

- Hakim, Jaksa, Polisi 

- Cyber Lawyer (Ahli Hukum Siber) 

- Legal Officer/Drafter di perusahaan 

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved