Timnas
Timnas Wanita Malaysia Tak Mau Kalah, Ngebet Naturalisasi Pemain, Syarat Dibuat Mudah
Naturalisasi kilat Timnas Malaysia yang sukses mencetak hasil mengejutkan membuat pentolan timnas wanitanya kebelet melakukan hal serupa.
TRIBUN-MEDAN.com - Timnas Wanita Malaysia bakal mengikuti langkah Timnas Pria Malaysia juga untuk melakukan naturalisasi pemain karena syarat jadi dipermudah.
Naturalisasi kilat Timnas Malaysia yang sukses mencetak hasil mengejutkan membuat pentolan timnas wanitanya kebelet melakukan hal serupa.
Seperti diketahui, Harimau Malaya kini diperkuat sangat banyak pemain keturunan yang lahir di luar negeri.
Beberapa di antaranya berasal dari Amerika Selatan seperti kuartet Argentina Rodrigo Holgado, Jon Irazabal, Joao Figueiredo, dan Facundo Garces, serta Imanol Machuca dari Brasil.
Baca juga: OTW Penampilan ke-100 Bersama Real Madrid, Jude Bellingham: Kalau Bisa Beberapa Ratus Lagi
Kelima naturalisai baru itu menjadi motor utama saat debut untuk kemenangan telak 4-0 Timnas Malaysia atas Vietnam dalam Kualifikasi Piala Asia 2027 pada 10 Juni lalu.
Setelah menyaksikan perubahan drastis tim asuhan Peter Cklamovski itu, pengurus Timnas Wanita Malaysia langsung kebelet untuk melakukan hal yang sama agar juga bisa unggul saat menghadapi rival-rivalnya di berbagai turnamen.
Mereka menyasar usia muda terlebih dahulu untuk bisa mulai mengikuti Kualifikasi Piala Asia U-20 2026.
Sudah ada tiga pemain asing yang berdomisili di luar negeri, yang diharapkan bisa segera bergabung dengan Malayan Tigress untuk kualifikasi yang akan digelar di Kuala Lumpur, 6-10 Agustus mendatang.
Baca juga: Victor Osimhen Ogah Pulang ke Napoli, Semakin Hebat di Galatasaray, Klub Naikkan Tawaran
Timnas Wanita U-20 Malaysia kebetulan menjadi tuan rumah kualifikasi untuk penyisihan Grup F yang juga diisi Jepang, Iran, dan Guam itu.
Ketua Komite Sepak Bola Wanita FAM Datuk Suraya Yaacob bahkan sudah memastikan bahwa trio asing tersebut akan bergabung dengan tim nasional.
Suraya sangat bersemangat mendatangkan sebanyak mungkin pemain asing ke timnasnya karena sudah dipermudah dengan amandemen Konstitusi 2024 baru-baru ini.
Amandemen itu memungkinkan anak-anak yang lahir di luar negeri dari ibu Malaysia dan ayah non-warga negara untuk secara otomatis menerima kewarganegaraan Malaysia.
Baca juga: Malaysia tak Gentar Hadapi Timnas U-23 Indonesia Meski Bermain di Jakarta, Indonesia Diunggulkan
Jadi, perlakuan istimewa menjadi warga negara Malaysia itu akan sangat membantu memperluas cakupan bakat nasional.
Suraya mengungkapkan, kesuksesan Timnas Malaysia baru-baru ini di Kualifikasi Piala Asia 2027, yang melibatkan beberapa pemain baru hasil naturalisasi, telah memicu minat dari para pesepak bola putri atau wanita yang berbasis di luar negeri.
"Amandemen kewarganegaraan memperluas potensi bakat kami, dan kami berterima kasih kepada pemerintah."
| 7 Pemain Bodong Timnas Malaysia Minta Ganti Rugi, Gandeng Pengacara Luar Negeri Menuntut FAM |
|
|---|
| RANKING FIFA Terbaru di Negara ASEAN, Thailand dan Malaysia Meroket, Indonesia Menurun |
|
|---|
| FAM Tetap Tak Terima Putusan FIFA, Masih Ngotot soal Legalitas 7 Pemain Naturalisasi Malaysia |
|
|---|
| TERNYATA FAM Memang Menipu, FIFA Bongkar Kelahiran 7 Pemain Naturalisasi Malaysia |
|
|---|
| FIFA yang Sanksi Malaysia, Johor Darul Ta'zim Justru Blokir Akses Pengunjung Indonesia |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Ketua-timnas-wanita-malaysia.jpg)