Berita Viral

CURHAT Komika Arafah Rianti Tangkap Maling Motor dan Dibawa ke Kantor Polisi: Tapi Dibebasin

Komika Arafah Rianti mengungkapkan kekecewaan terhadap polisi setelah menangkap maling motor.

Tribunnews.com
Arafah Rianti. Komika Arafah Rianti mengungkapkan kekecewaan terhadap polisi setelah menangkap maling motor. 

TRIBUN-MEDAN.com - Komika Arafah Rianti mengungkapkan kekecewaan terhadap polisi setelah menangkap maling motor

Arafah mengaku diusir oleh Polisi saat membawa maling motor

Hal ini diceritakan Arafah Rianti dalam podcast bersama Vidi Aldiano dan Deddy Corbuzier di Podhub yang tayang 5 Juli 2025. 

Dalam obrolan yang juga menampillkan bintang tamu Febby Rastanty itu, Arafah berbagi kisah nyata tentang kejadian yang ia alami belum lama ini di Depok.

Kisah ini mencuat setelah Arafah Rianti mengetahui jika suami Febby Rastanty adalah polisi reskrim.

Dalam kisahnya, Arafah mengaku menangkap seorang pelaku pencurian motor.

Ini dilakukannya bersama warga sekitar.

Namun, sikap oknum polisi setelah membuat Arafah kecewa setelah mereka susah payah menangkapnya.

Kejadian itu berlangsung rental PlayStation milik Arafah. 

Nah, satu pelanggannya menjadi korban pencuriannya.

Awalnya, seorang pria yang juga main di rental itu meminjam motor dengan alasan ingin membeli martabak. 

“Minjem pertama beneran beli martabak, bawa lagi kedua minjem lagi beli martabak, bawa lagi ketiga. Nggak bawa martabak, dan motornya ilang,” ujarnya.

Baca juga: Karhutla Terjadi di Tongging dan Samosir, BMKG: Potensi Cuaca Panas di Karo Masih Tinggi

Baca juga: Resep Wedang Coklat Jahe Coco Krunch, Sehat dan Menghangatkan

Ternyata, pelaku memang sudah lama mengintainya. 

Buktinya, pelaku juga jadi pelanggan di rental itu dan beberapa kali meminjam motor itu lalu mengembalikannya.

Rupanya, itu cuma modusnya untuk membangun kepercayaan calon korbannya.

Akhirnya, motor hilang digondol sang maling.

Dia tak kembali dari membeli martabak itu.

Nah, secara mengejutkan, pelaku kembali muncul ke lokasi yang sama, diduga untuk mencari korban baru.

Kebetulan, dia bertemu dengan korban pertama yang mengenalinya.

“Lah, lu kemarin maling motor gua? Lah iya, kata dia gitu,” kata Arafah menirukannya.

Menyadari itu, si maling mencoba melarikan diri dengan naik ke lantai tiga bangunan rental. 

Dia lantas melompat ke rumah warga dari genteng lantai tiga rental. 

Apes, usahanya gagal. Ia menghantam atap asbes warga yang tidak kuat menahan beban tubuhnya.

Akhirnya si maling tertangkap lalu warga sempat menginterogasinya. 

Ternyata, motor hasil curian itu telah dijual dengan harga Rp1,8 juta.

Kemudian, Arafah dan warga lainnya membawa pelaku ke kantor polisi setempat. 

Sayangnya, Arafah dan warga mendapati hal tak terduga.

Menurut Arafah, polisi menolak menangkapnya dengan alasan teknis. 

“Terus kata polisinya, ‘nggak bisa kalo nggak (ditangkap) sama kita,’” katanya menirukan.

Praktis, Arafah pun bingung. Padahal pelaku sudah ditangkap warga dan mengakui perbuatannya.

Dia juga punya video sebagai bukti.

“Malingnya udah dibebasin lagi aja,” katanya. 

Baca juga: Jemaah Kloter 21 Tiba di Tanah Air, Dua Orang Ini Wafat di Tanah Suci 

Baca juga: IPTU Asrul Pane Terancam Sanksi Etik Usai Mobil Dinas Dibawa Kabur Anak ke Medan hingga Menyerempet

Apesnya, Arafah harus mengganti asbes rumah warga yang rusak.

Pemilik rumahnya malah meminta ganti rugi kepadanya.

Melihat itu, Deddy Corbuzier menduga ada alasan polisi tak menangkap si maling, termasuk terkait bukti. 

Sosok Arafah Rianti

Arafah Rianti, selama ini dikenal melalui aksinya dalam acara Stand Up Comedy.

Namun mungkin tak banyak yang tahu jika Arafah Rianti juga memiliki latar belakang pendidikan yang mumpuni?

Lahir pada 2 September 1997, Arafah merupakan lulusan Sarjana Manajemen Pendidikan dari Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta.

Kariernya semakin cemerlang ketika dia menjadi salah satu finalis dalam ajang Stand Up Comedy Indonesia (SUCI), di mana ia berhasil meraih juara tiga.

Tidak hanya di dunia stand-up comedy, Arafah juga berhasil membangun citra sebagai influencer dengan konten-konten menarik yang dibagikan bersama sang adik, Halda.

Keberhasilan Arafah dalam mengumpulkan 169 juta subscriber di YouTube menunjukkan betapa kuatnya daya tariknya di dunia digital.

Dari sini, ia meraih penghasilan fantastis yang semakin memperkuat eksistensinya di industri hiburan.

Asal tahu saja, YouTuber yang telah memiliki 1 juta subscriber bisa meraup keuntungan dari Youtube berkisar antara 4.000 USD hingga 63.500 USD.

Artinya Arafah bisa mendapatkan uang dari Youtube minimal sebanyak Rp1 miliar tiap bulannya.

Selain Youtube, berikut adalah sumber penghasilan Arafah lainnya: 

Dari sederet sumber cuan tersebut, Arafah telah mampu mengumpulkan beberapa aset kekayaan.

Berikut adalah daftar aset kekayaan yang dimiliki Arafah sejak lima tahun berkarir di dunia keartisan:

Rumah mewah seharga Rp4 miliar
Mobil Honda Civic Rp450 juta
Mobil Pajero Sport Rp750 juta
Rumah orang tua Rp800 juta
Perjalanan hidup Arafah

 Komika Arafah Rianti (Instagram.com/@arafahrianti)
Memiliki aset miliaran, Arafah mengaku bukan berasal dari keluarga kaya raya.

Diakui Arafah, ia pernah berjualan berbagai macam makanan sejak duduk di bangku sekolah.

"Dulu aku jualan pulsa, binder, lidi-lidian," kata Arafah.

Alasannya karena Arafah ingin membeli buku yang ia inginkan.

"Bukannya enggak bisa beli buku paket, cuma ada beberapa buku paket yang gue kagak bisa beli karena kata ibu gue enggak penting-penting banget. Ibu gue ngirit sih sebenarnya," akui Arafah.

Meski begitu, Arafah mengaku suka berjualan.

Kala itu anak kedua dari tiga bersaudara itu ingin meringankan beban orang tuanya.

"Bukan enggak mampu, cuma gue suka banget jualan. Kayaknya sampai sekarang kalau ada yang bisa dijual kayaknya gue jual. Gue suka berbisnis, jadi pedagang. Dulu pengin nyari uang tambahan, enggak mau nyusahin orang tua," pungkas Arafah.

Bukan cuma itu, Arafah juga pernah jadi SPG dengan gaji Rp600 ribu perbulan.

"PSG itu habis SMK, mau ke kuliah, itu ada jeda waktu yang banyak, teman gue banyak yang jadi PSG, jadinya mau ikut sembari gue nunggu SBMPTN. Gue jualan baju cowok," imbuh Arafah.

(*/tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Berita viral lainnya di Tribun Medan
Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved