Prakiraan Cuaca Sumut Hari Ini
Prakiraan Cuaca di Sumut Hari Ini, BMKG Prediksi Daerah Wisata Akan Diguyur Hujan
Diana mengatakan, untuk daerah wisata seperti Langkat, Toba, Karo, Bukit Lawang, dan Sibolga juga diprediksi hujan ringan hingga lebat dari siang.
Penulis: Anisa Rahmadani | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN-MEDAN.COM,MEDAN- Badan Meteorologi Klimatologi Geofisika (BMKG) Wilayah I Medan memprediksi hampir seluruh wilayah Sumatera Utara akan diguyur hujan ringan hingga lebat selama tiga hari ke depan.
Hujan ringan hingga lebat itu diprediksi akan terjadi pada sore, malam hingga dini hari.
Prakirawan BBMKG Wilayah I Medan Putri Diana mengatakan, untuk Kota Medan pagi dan Siang hari cuaca diprediksi berawan, kemudian untuk sore hingga malam hari diprediksi hujan ringan hingga lebat.
Diana mengatakan, untuk daerah wisata seperti Langkat, Toba, Karo, Bukit Lawang, dan Sibolga juga diprediksi hujan ringan hingga lebat dari siang, sore, malam dan dini hari
"Untuk tiga hari kedepan Sumatera Utara masih terdapat potensi hujan ringan hingga sedang yang dapat disertai petir dan angin kencang," jelasnya saat dikonfirmasi Tribun Medan, Minggu (6/7/2025).
Diana mengatakan, suhu udara terpantau berkisar 14-34 derajat celcius. Hujan sedang diprakirakan dapat terjadi di wilayah pegunungan hingga lereng timur sumatera utara
"Untuk daerah wisata diprakirakan terdapat potensi hujan ringan hingga sedang yang dapat disertai angin kencang," katanya
Dilanjutnya, sementara itu wilayah lereng barat hingga pantai barat masih terpantau cuaca cerah hingga hujan ringan namun secara lokal dapat berpotensi hujan sedang.
"Adanya pemanasan yang cukup kuat dan terdapat pola angin konvergensi di wilayah Sumatera Utara menyebabkan potensi hujan dapat terjadi," ucapnya.
Diana mengimbau, agar masyarakat tetap waspada dan hati-hati. Terkhusus untuk masyarakat yang berada di daerah wisata
"Kami mengimbau kepada masyarakat untuk waspada karena hujan ini dapat menyebabkan bencana hidrometeorologi seperti banjir dan longsor," jelasnya.
(Cr5/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
| INFO Cuaca BMKG 17 Juli 2025, Cek Wilayah yang Berawan dan Berpotensi Hujan |
|
|---|
| INFO Cuaca BMKG, Medan, Binjai dan Deli Serdang Berawan, Langkat Hujan |
|
|---|
| INFO Cuaca Medan Hari Ini 15 Juli 2025, Ini Wilayah yang Berpotensi Hujan |
|
|---|
| Info Cuaca Medan Hari ini 14 Juli 2025, Medan, Deli Serdang, Binjai, Langkat Berpotensi Hujan |
|
|---|
| Info Cuaca Hari Ini 12 Juli 2025 untuk Kota Medan, Binjai, Deli Serdang dan Langkat |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/PREDIKSI-CUACA-Sejumlah-kendaraan-roda-empat-melintas.jpg)