Medan Terkini
Harga Bahan Pokok di Medan Hari Ini, Cabai Merah Kini Rp 18 Ribu per Kilogram
Pasca Idul Adha 1446 H/2025, harga sejumlah bahan pokok di Medan mengalami penurunan drastis, termasuk cabai merah.
Penulis: Husna Fadilla Tarigan | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN – Pasca Idul Adha 1446 H/2025, harga sejumlah bahan pokok di Medan mengalami penurunan drastis, termasuk cabai merah. Pantauan di sejumlah pasar tradisional, Senin (5/6/2025), menunjukkan penurunan harga beberapa komoditas.
Saat ini, harga cabai merah berada di kisaran Rp18.000–Rp20.000 per kilogram, tergantung kualitas. Sementara itu, cabai rawit dijual Rp20.000 per kilogram, tomat Rp14.000 per kilogram.
Bawang putih turun drastis dari yang sebelumnya di Rp35.000 per kilogram jadi Rp20.000 per kilogram, dan bawang merah Rp32.000 per kilogram—turun dari Rp38.000 per kilogram.
Tak terkecuali harga ayam potong juga turun di harga Rp28.000 per kilogram, harga ini turun dari sebelumnya masih di harga Rp30.000 per kilogram.
Salah satu pedagang di Pasar Kampung Lalang Medan, Badar, menyebut harga cabai dan bawang putih turun drastis sejak kemarin.
Sementara itu, harga ikan mengalami penurunan setelah sebelumnya tinggi, seperti ikan dencis yang kini dijual Rp35.000 per kilogram. Harga daging sapi juga stabil di Rp130.000 per kilogram.
"Harga cabai dan bawang putih turun drastis, mungkin karena lagi masa panen, stok melimpah. Kalau tomat naik sedikit dari harga biasa," ujarnya.
Badan Pusat Statistik (BPS) Sumatera Utara mencatat, ikan dencis sempat menjadi penyebab inflasi pada Mei 2025 akibat kelangkaan.
Namun, Kepala BPS Sumut, Asim Saputra, menyebut turunnya harga beberapa komoditas seperti cabai merah, bawang merah, daging ayam ras, kentang, dan tarif angkutan udara, menjadi kontribusi deflasi di bulan Mei 2025.
Secara bulanan (Mei terhadap April 2025), Sumut mengalami deflasi sebesar 0,49 persen (mtm), lebih dalam dibanding deflasi nasional (0,37 persen ). Sementara itu, inflasi sejak awal tahun hingga Mei (ytd) tercatat sebesar 0,97 persen .
Suasana Pasar Kampung Lalang Medan terlihat ramai pasca Idul Adha. Sejumlah warga memanfaatkan momen penurunan harga untuk berbelanja kebutuhan harian.
HARGA BAHAN POKOK TERKINI (9/6/2025)
- Cabai Merah: Rp18.000–Rp20.000/kg
- Cabai Rawit: Rp20.000/kg
- Bawang Merah: Rp32.000/kg
- Bawang Putih: Rp20.000/kg
- Tomat: Rp14.000/kg
- Ayam Potong: Rp28.000/kg
- Daging Sapi: Rp130.000/kg
- Ikan Dencis: Rp35.000/kg
- Gula Pasir: Rp18.000/kg
(cr26/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
| 3 Terdakwa Korupsi Dana BOS SMA 16 Medan Mulai Diadil |
|
|---|
| Polisi Akhirnya Ungkap Identitas Mayat Pria Membusuk di Helvetia, Keluarga Tanda Tato Donald Bebek |
|
|---|
| Identitas Mayat Pria Membusuk di Lahan Kosong Medan Helvetia Terungkap, Keluarga Kenal Tato di Kaki |
|
|---|
| RUPS-LB Bank Sumut Kukuhkan Jajaran Direksi Baru, Berikut Daftar Namanya |
|
|---|
| Berita Foto: Warga Antrean Menunggu Penyaluran Dana Bansos di Lapangan Sejati Medan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Suasana-di-Pasar-Tradisional-Kampung-Lalang-Pasca-Idul-Adha-1446-H.jpg)