Pakpak Bharat
Bupati Franc Tumanggor Ajak Danrem 023/KS Kunjungi Mata Air Peninggalan Raja Sisingamangaraja XII
Bupati Franc Bernhard Tumanggor mengajak Danrem 023/KS Kolonel Inf Jansen P Nainggolan mengunjungi mata air peninggalan Raja Sisingamangaraja XII.
TRIBUN-MEDAN.COM - Bupati Pakpak Bharat Franc Bernhard Tumanggor mengajak Danrem 023/KS Kolonel Inf Jansen P Nainggolan mengunjungi mata air peninggalan Raja Sisingamangaraja XII di Desa Salak II, Kecamatan Salak, Kabupaten Pakpak Bharat, Sumatera Utara, Sabtu (7/6/2025).
Perjalanan ini dilaksanakan dalam kunjungan silaturahmi Danrem 023/KS ke Rumah Dinas Bupati Pakpak Bharat sekaligus mengenang perjuangan Raja Sisingamangaraja XII di Tanah Simsim, Pakpak.
Di lokasi mata air yang tidak pernah kering hingga saat ini, Danrem 023/KS bersama Bupati melihat-lihat kondisi mata air yang konon pernah dipergunakan oleh Raja Sisingamangaraja XII untuk menunjang perjuangannya melawan penjajah Belanda.
Bupati Franc Tumanggor bersama Danrem Jansen P Nainggolan juga berdialog dengan masyarakat sekitar mengenai keberadaan mata air tersebut.
Di masa perjuangannya melawan penjajah Belanda, Raja Sisingamangaraja XII pernah menjadikan Tanah Simsim sebagai basis perjuangan.
Bersama para pejuang dari tanah Pakpak, Aceh, dan daerah lain yang terus setia menjaganya, mereka membangun benteng pertahanan di Dusun Sumbul, Desa Traju.
Mereka bertempur dan bersembunyi dari kejaran pasukan Belanda hingga 20 tahun lamanya.
Bersama para pejuang asli Tanah Pakpak, Raja Sisingamangaraja XII mampu bertahan selama bertahun-tahun, memanfaatkan kondisi geogerafis Tanah Simsim berupa hutan dan pegunungan yang sulit, serta keunggulan pemahaman medan.
Raja Sisingamangaraja XII gugur terkena tembakan pasukan Belanda dalam sebuah pertempuran yang menentukan dengan pasukan Marsose, pasukan elite anti gerilya Belanda pada 17 juni 1907 usai menolak untuk menyerah di Tepian Sungai Aek Sibulbulon, di Desa Sionom Hudon, Kecamatan Parlilitan, Kabupaten Humbang Hasundutan. Lokasi ini berbatasan langsung dengan Pakpak Bharat.
(*/Tribun-medan.com)
Raja Sisingamangaraja XII
Bupati Franc Tumanggor
Mata Air Peninggalan Raja Sisingamangaraja XII
Danrem 023/KS
Kolonel Inf Jansen P Nainggolan
| PENGEMBANGAN Gambir di Pakpak Bharat: Potensi dan Harapan untuk Pasar Internasional |
|
|---|
| Pemkab Pakpak Bharat dan Kementerian Pertanian RI Rapat Koordinasi Pokja dan Sosialisasi HDDAP |
|
|---|
| Bupati Franc Tumanggor Terima Penghargaan Inovasi BINDELLA PAKPAK dari Gubernur Sumut Bobby Nasution |
|
|---|
| Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat dan Kejaksaan Bersinergi soal Pidana Kerja Sosial |
|
|---|
| Kunjungan Bupati Franc Bernhard Tumanggor ke Kebun B2SA PKK, Apresiasi Kerja Keras Ibu-ibu |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Mata-air-peninggalan-Raja-Sisingamangaraja-XII-di-Desa-Salak-II.jpg)