Berita Medan
Perbasasi Medan Gelar Kejuaraan Tingkat Pelajar Periode Pertama Tahun 2025
Kejuaraan itu akan digelar di lapangan Baseball & Softball Rimbawan USU, pada 14-15 Juni mendatang.
Penulis: Aprianto Tambunan | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN-MEDAN.com,MEDAN- Perserikatan Baseball Softball Seluruh Indonesia (Perbasasi) Kota Medan akan menggelar kejuaraan Student Championship Slowpitch Softball memperebutkan piala Pengkot Perbasasi Medan.
Kejuaraan itu akan digelar di lapangan Baseball & Softball Rimbawan USU, pada 14-15 Juni mendatang.
Ketua Perbasasi Medan, Hafiz Albi Harahap mengatakan bahwa kejuaraan ini merupakan event pertama yang digelar Pengurus Kota (Pengkot) Perbasasi masa bakti 2025-2029.
Katanya, ajang ini menjadi program penjaringan yang akan dilakukan Perbasasi Medan, guna mendukung program KONI Medan untuk diproyeksikan menjadi atlet binaan menatap multi event olahraga tingkat Provinsi, Nasional maupun Internasional.
"Jadi itu diadakan ajang untuk memperkenalkan ke sekolah-sekolah dan juga mendukung program KONI Medan, untuk menjaring atlet-atlet binaan KONI. Jadi supaya berkesinambungan nantinya, sehingga disini ajang seleksi," katanya.
Hafiz menyebutkan bahwa pendaftaran untuk mengikuti kejuaraan ini sudah dibuka mulai hari ini 26 Mei, hingga nanti penutupan 13 Juni Mendatang.
Di mana, pihaknya menargetkan 10 tim yang dapat berkompetisi di kejuaraan tersebut.
"Jadi yang telah resmi mendaftar itu ada 5 klub, dengan target peserta 10 tim," katanya.
Dengan begitu, Hafiz berharap sekolah-sekolah di Kota Medan bisa ikut berkontribusi dalam ajang ini.
Sehingga, pembinaan Baseball dan Softball di Kota Medan bisa semakin berkembang dan berprestasi.
"Selama ini kan sudah tidur terlalu lama, jadi sekolah-sekolah yang dulunya sudah mengirimkan atlet untuk ikut serta dalam seleksi PON, seleksi Walikota Cup, Nah jadi di situ kita sentuh lagi sekolah-sekolah itu, untuk menghadirkan atletnya," katanya.
Ia juga mengapungkan harapan agar seluruh peserta bisa menampilkan kemampuan terbaik masing-masing.
Mengingat ajang ini bukan sekadar kompetisi, melainkan guna penjaringan atlet yang diproyeksikan menuju multi event olahraga yang lebih tinggi.
"Semoga para peserta bisa serius, karena nanti di situ ada penilaian bakat untuk atlet binaan KONI Medan, di situ akan diseleksi dan diharapkan Nanti sekali-sekolah ikut serta dalam kejuaraan ini," pungkasnya.
(Cr29/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
PERBASASI Medan
| Direktur PT DSS Ngaku ke Hakim Tilap Uang Perusahaan Rp 3 Milliar, Karyawan Tak Gajian |
|
|---|
| Pionir Midwest Rock dari Medan, Grass Park Hadir dengan Filosofi Taman Rumput dan Idealisme Genre |
|
|---|
| Sambil Menginang, Boru Ginting Memohon ke Presiden Usai Rumahnya Digusur Pemko Medan |
|
|---|
| Menag Nasaruddin Umar Klaim Solusi Prabowo untuk Palestina Diapresiasi Dunia |
|
|---|
| TAMPANG Pelaku Pembongkaran Rumah Pensiunan Dosen |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Perbasasi-Medan-ketika-latihan-bersama-siswa-siswi-sekolah.jpg)