Berita Internasional
Ibu Mertua Kerap Ikut Campur sejak Awal Pernikahan, Wanita Depresi hingga Berpikir Akhiri Hidup
Seorang wanita muda hampir mengakhiri hidupnya setelah mengalami tekanan mental selama lebih dari satu tahun menjalani pernikahan.
Penulis: Randy | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com - Seorang wanita muda hampir mengakhiri hidupnya setelah mengalami tekanan mental selama lebih dari satu tahun menjalani pernikahan.
Perbedaan gaya hidup dan cara berpikir dengan ibu mertua menjadi pemicu utama gangguan psikologis yang dialaminya.
Dikutip dari Eva.vn Minggu (20/4/2025), Thuy Hanh (25), menikah dengan Minh Quan (27) setelah berpacaran selama tiga tahun.
Pernikahan keduanya digelar secara meriah di sebuah hotel mewah di Hanoi dan disebut-sebut sebagai pasangan serasi oleh banyak tamu undangan.
Namun, kehidupan rumah tangga yang diimpikan justru berubah menjadi beban mental yang berat bagi Hanh.
“Saya tidak menyangka pernikahan akan serumit ini. Kalau tahu begini, saya belum tentu mau menikah,” ujar Hanh.
Setelah menikah, Hanh tinggal bersama ibu mertua yang telah pensiun.
Dengan waktu luang yang banyak, ibu mertua Hanh kerap mencampuri urusan rumah tangga, termasuk hal-hal kecil seperti pola belanja, pengelolaan makanan, hingga cara memasak.
Hal ini menyebabkan Hanh merasa terkekang dan kehilangan kendali atas hidupnya sendiri.
“Suami saya selalu mendengarkan ibunya. Saya seperti tidak punya suara dalam keluarga ini,” ungkapnya.
Tidak hanya itu, perhatian suami yang dulunya romantis juga menghilang.
Suami Hanh kini terlalu sibuk bekerja dan jarang meluangkan waktu untuk istrinya, membuat Hanh merasa sendirian dan tidak diperhatikan.
Kondisi ini membuat Hanh mengalami tekanan psikologis yang berat.
Ia kehilangan semangat hidup, merasa tidak berguna, dan mengalami gangguan tidur.
Puncaknya, ia sempat mencoba bunuh diri namun berhasil diselamatkan dan segera dibawa ke tenaga medis.
| Tak Sadar Jadi Selingkuhan, Wanita Ini Syok Kekasihnya Ternyata Sudah Punya Istri dan Anak |
|
|---|
| Pulang Kerja Lebih Awal, Wanita Ini Syok Temukan Suami dan Kakak Perempuannya tanpa Busana di Dapur |
|
|---|
| Viral Paman Pengantin Pria Ditampar Penari Wanita Gegara Lakukan Pelecehan selama Dansa di Panggung |
|
|---|
| Viral Pengantin Wanita Diduga Kawin Lari dengan Selingkuhannya Beberapa Jam setelah Resmi Menikah |
|
|---|
| Baru 10 Hari Menikah, Janda Anak 4 Laporkan Suaminya atas Dugaan Pencurian dan Ancaman Kekerasan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Ilustrasi-wanita-sedih-Wanita-asal-Taiwan-mengaku-ditampar-ibunya.jpg)