Berita Internasional
Calon Pengantin Pria Mendadak Hilang di Hari Pernikahan, Diduga Tak Senang dengan Tambahan Mahar
Viral curhatan pilu wanita pernikahannya batal karena calon pengantin pria menghilang tanpa jejak di hari pernikahan mereka.
Penulis: Rena Elviana Purba | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com - Viral curhatan pilu wanita pernikahannya batal karena calon pengantin pria menghilang tanpa jejak di hari pernikahan mereka.
Padahal sebelumnya calon pengantin pria mengatakan sedang dalam perjalanan menuju lokasi pernikahan.
Kini wanita tersebut dan seluruh keluarganya harus menanggung malu karena pernikahannya yang batal.
Dilansir dari Sanook.com, Selasa (13/5/2025) kejadian ini diketahui terjadi di Tiongkok.
Calon pengantin wanita, bermarga Gao diketahui sudah cukup lama berpacaran dengan calon pengantin pria.
Hubungan keduanya pun sudah mendapat restu dari seluruh pihak keluarga.
Karena usianya sudah hampir 30 tahun, Gao pun ingin menikah.
Calon pengantin pria setuju dan menyampaikan niat baik mereka ke kedua belah pihak keluarga.
Saat pertemuan keluarga, mereka membicarakan mas kawin dan pesta pernikahan yang terbaik.
Gao mengatakan keluarga calon pengantin pria setuju dengan seluruh permintaan keluarganya.
Keluarga calon pengantin pria bahkan mengatakan mereka akan menyiapkan pesta pernikahan yang mewah.
Tetapi saat hari pernikahan tiba, calon pengantin pria beserta keluarganya mendadak hilang.
Gao mencoba menghubungi calon suaminya, tetapi ponsel pria tersebut tidak aktif.
Gao juga mencoba menghubungi beberapa kerabat keluarga pengantin pria, tetapi mereka mengabaikan panggilannya.
Gao menjadi sedih dan merasa malu karena beberapa tamu undangan sudah tiba di lokasi pesta.
Gao menduga calon pengantin pria hilang setelah ibunya meminta mahar tambahan.
"Sebenarnya kami sudah sepakat pernikahan dan maharnya sekitar Rp387 juta," ungkap Gao.
"Tetapi sehari sebelum upacara, ibuku menelepon mempelai pria untuk meminta tambahan Rp138 juta," lanjutnya.
"Ibu ku mengatakan uang tersebut adalah biaya keluar dari mobil mempelai wanita."
"Pengantin pria tidak keberatan dengan mas kawin tambahan. Dia bahkan dengan senang hati menyetujuinya."
"Namun ketika hari pernikahan tiba, tak seorang pun dari pihak pengantin pria datang ke pesta pernikahan kami."
Akhirnya keluarga mempelai wanita meminta seluruh tamu yang hadir untuk pulang.
"Kami dengan rasa malu meminta mereka untuk pulang ke rumah dan melupakan peristiwa ini," ungkap Gao.
"Kami merasa malu dan tidak berani mengangkat kepala kami di hadapan para tamu."
Belakangan, Gao mengetahui bahwa calon pengantin pria pergi liburan dengan orang tuanya di hari pernikahan mereka.
Pria tersebut menggunakan seluruh mahar pernikahan untuk membiayai liburan keluarganya.
"Saya mendengar kabar bahwa mereka pergi liburan. Mereka bahkan tidak meminta maaf atas kejadian memalukan dan memilukan itu," ungkap Gao.
Gao berkata bahwa ibunya meminta lebih banyak uang hanya ingin melihat sikap si mempelai pria.
"Tambahan mahar itu hanya cara untuk menguji sang menantu. Dia sebenarnya tidak membutuhkan lebih banyak uang," lanjutnya.
"Tetapi tanggapan sang pengantin pria membuat seluruh keluarga merasa malu."
"Saya sendiri merasa dikhianati."
Postingan Gao pun menjadi viral di media sosial dan menarik perhatian netizen.
Beberapa orang mengkritik sang pengantin pria karena kabur dan tidak minta maaf.
Tetapi ada juga netizen yang mendukung pengantin pria.
"Dia pergi tanpa mengatakan apa pun. Dia tidak dewasa dan tidak menghormati siapapun," komentar netizen.
"Seharusnya dia berkata jujur kepada ibu mertua. Dia tidak bisa bertanggungjawab sebagai seorang pria," komentar netizen.
"Ibu mertua terlalu banyak menonton drama. Tidak perlu menguji menantu menjelang hari pernikahan, beberapa orang benci dengan drama mahar pernikahan," komentar netizen.
(cr19/tribun-medan.com)
Update berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
| Suami Kendarai Motor dan Gendong Anak Lintas Provinsi lalu Tangkap Basah Istri yang sedang Selingkuh |
|
|---|
| Syok Calon Suaminya Alami Cacat Mata Sebelah, Pengantin Wanita Batalkan Pernikahan |
|
|---|
| Curiga Ada Maling seusai Mendengar Suara Aneh, Suami Justru Temukan Istri Selingkuh dengan Tetangga |
|
|---|
| Suami Diam-diam Pergoki Istri Bersama Pria Lain di Mobil, Alasan Sang Istri Selingkuh Jadi Sorotan |
|
|---|
| Buntut Lecehkan Gadis, Pria Ini Justru Alami Nasib Tragis: Lidahnya Digigit hingga Putus |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Pengantin-pria-ceraikan-istri-usai-bernyanyi-di-hari-pernikahan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.