Medan Terkini
Sepeda Motor Seorang Karyawan Raib Dicuri 2 Maling, Satroni Gudang Toko Elektronik di Medan Tembung
Nasib apes dialami seorang karyawan Yona Ananda (21) usai sepeda motornya raib digondol maling pada Sabtu (10/5/2025) sekitar pukul 08.22 WIB.
Penulis: Haikal Faried Hermawan | Editor: Abdan Syakuro
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Nasib apes dialami seorang karyawan Yona Ananda (21) usai sepeda motornya raib digondol maling pada Sabtu (10/5/2025) sekitar pukul 08.22 WIB.
Aksi kedua maling tersebut terekam kamera CCTV dan viral di sosial media.
Dua maling menyatroni gudang toko elektronik tempatnya bekerja.
Saat situasi sepi, maling tersebut mengeluarkan kunci t dari dalam celananya.
Tidak butuh waktu lama, sepeda motor korban berhasil dibobolnya dan melarikan diri.
Dari video yang diterima Tribun Medan, terlihat aksi pencurian motor terjadi di sebuah Gudang Toko Elektronik di Perumahan ICON 2 di Jalan Surya, Kelurahan Indra Kasih, Kecamatan Medan Tembung, Kota Medan.
Yona mengatakan, awalnya dua pengendara sepeda motor berhenti di depan kantornya.
Satu orang pelaku turun dari kereta, sementara satu pelaku lagi standby diatas sepeda motor.
Mahasiswi Politeknik Ganesha ini awalnya memarkirkan sepeda motornya pukul 08.15 WIB dan sempat mengambil bekal makanan dan mengunci stang sepeda motornya.
Kemudian Ia pun masuk ke dalam kantor gudang, dan pada saat kejadian, Ia tidak mengetahui bahwa para pelaku sedang menyatroni sepeda motor miliknya.
"Pelaku saat itu beraksi dua orang, satu pelaku memakai topi menggunakan baju berwarna hitam tapi muka pelaku tidak kelihatan jelas, sedangkan satu pelaku lagi menggunakan helm dan jaket warna hitam melancarkan aksinya," kata Yana Ananda saat ditemui Tribun Medan, Minggu (11/5/2025).
Ia baru menyadari sepeda motornya hilang ketika akan pulang ke rumah pada sore hari.
"Pas sore mau pulang kerja, baru sadar ketika melihat sepeda motor saya sudah tidak ada lagi diparkiran," ungkapnya.
Dilihat dari CCTV, aksi pelaku cukup lihai dan cepat dalam membawa kabur sepeda motor korban.
"Pas mengecek CCTV pelaku beraksi sangat cepat hanya tiga menit melakukan aksinya. Setelah dari parkiran pelaku datang langsung membawa kabur keretanya," lanjutnya.
| Rekti Yoewono Berbagi Wawasan soal Membangun Sound di Soundrenaline Sana Sini di Medan |
|
|---|
| Kondisi Terkini Mahasiswa UNIKA yang Ditemukan Bersimbah Darah di Kuburan Pamannya, Sempat Koma |
|
|---|
| Ratusan Karyawan KG Group di Medan Ikuti Senam Aerobik, Tutup KG CUP 2025 |
|
|---|
| Berita Foto: Polrestabes Medan Ungkap Kasus Pembakaran Rumah Hakim PN Medan Khamozaro Waruwu |
|
|---|
| Warga Pancurbatu Tewas setelah Dituduh Curi Uang Rp 2,3 Juta, Istri Sebut Korban Sempat Dijemput |
|
|---|