Polres Labuhanbatu
Hisap Sabu di Rumah, Pria di Bakaran Batu Tak Berkutik Saat Diciduk Polisi
Petugas Satres Narkoba Polres Labuhanbatu mengamankan AR alias Aulia (27) berikut barang bukti sabu dan alat isap saat penggerebekan di rumahnya
TRIBUN-MEDAN.COM, LABUHANBATU–Seorang pria berinisial AR alias Aulia (27), warga Jalan Sadikin Lestari, Simpang Mangga Bawah, Kelurahan Bakaran Batu, Kecamatan Rantau Selatan, tak berkutik saat diamankan Satuan Reserse Narkoba Polres Labuhanbatu, Sabtu (3/5/2025) siang.
Penangkapan berlangsung sekitar pukul 13.00 WIB di rumah pelaku, setelah polisi menerima laporan dari warga yang resah terhadap aktivitas penyalahgunaan narkoba di lingkungan mereka. Operasi penindakan dipimpin langsung oleh Kanit Idik I Satres Narkoba, IPDA Rahmadhan Hilal, S.E.
Dari hasil penggeledahan, polisi menemukan satu bungkus plastik klip kecil berisi sabu seberat 0,16 gram bruto, satu alat hisap (bong) dari botol bekas minuman, dua mancis, kaca pirek berisi sabu seberat 1,12 gram bruto, serta satu sekop kecil dari pipet plastik.
Kapolres Labuhanbatu, AKBP Choky Sentosa Meliala, S.I.K., S.H., M.H., melalui Kasi Humas Kompol Syafrudin mengatakan, keberhasilan penangkapan ini merupakan hasil kerja sama yang baik antara warga dan pihak kepolisian.
“Kami apresiasi informasi dari masyarakat yang langsung ditindaklanjuti oleh tim Satres Narkoba. Ini membuktikan bahwa kolaborasi warga dan kepolisian penting dalam pemberantasan narkotika,” ujar Kompol Syafrudin.
Dalam interogasi awal, AR mengaku mendapatkan sabu dari seorang pria di kawasan Padang Bulan, Kecamatan Rantau Utara. Namun saat dilakukan pengembangan, pelaku yang dimaksud tak ditemukan dan kini masuk dalam daftar pencarian.
Saat ini tersangka berikut barang bukti telah diamankan di Mapolres Labuhanbatu untuk penyidikan lanjutan. Polisi juga masih menelusuri jaringan pengedar narkotika yang lebih luas di wilayah tersebut.(Jun-tribun-medan.com).
Polres Labuhanbatu
Polda Sumut
sabusabu
Sat Narkoba Polres Labuhan Batu Gagalkan Peredaran
Kejahatan Perang Lawan Narkotika
| Polsek Aek Natas Bekuk Pengedar Sabu di Desa Sibito, Uang Tunai dan Timbangan Disita |
|
|---|
| Tuntas Tangkap 20 Tersangka, Polres Pelabuhan Belawan Tunjukkan Ketegasan di Jalanan Utara |
|
|---|
| Polsek Aek Natas Tangkap Pencuri Motor Honda Revo di Labura |
|
|---|
| Polsek Aek Natas Ringkus Pengedar Sabu di Depan Warung Makan, Sita 5 Gram Barang Bukti |
|
|---|
| Satresnarkoba Polres Labuhanbatu Selatan Bersama GRANAT dan LAN Gelar Tes Urine di PT Rumbiya Estate |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/berikut-barang-bukti-sabu-dan-alat-isap-saat-penggerebekan.jpg)