Liga 4

Heboh Drawing Liga 4 Penuh Kejanggalan, Ketum PSSI Geram, Erick Thohir Minta Diulang

PSSI menilai kejadian ini mencederai semangat fair play serta merusak kepercayaan terhadap sistem kompetisi sepak bola nasional.

|
tangkapan layar/Ist
JANGGAL - Momen seseorang sedang melakukan drawing Liga 4, namun penuh dengan kejanggalan. Video tersebut pun kini telah hilang dari kanal YouTube PSSI TV walau cuplikan undian viral di media sosial. 

"Menariknya, kertas-kertas tersebut terlihat lurus bukan terlipat atau digulung seperti yang diharapkan jika benar-benar diambil dari bola," tulis ulasan Kompas.com. 

Tangan kanan sang pria yang mengambil undian juga tampak mengambil kertas bukan dari dalam bola.

Video tersebut pun kini telah hilang dari kanal YouTube PSSI TV walau cuplikan undian viral di media sosial.

DRAWING DIULANG SENIN

TERBARU, PSSI memutuskan jadwal baru pengulangan undian babak 64 besar Liga 4 pada Senin (14/4/2025) besok.

Dalam surat yang ditandatangani Yunus Nusi tersebut, drawing akan dilakukan pukul 14.00 WIB yang akan kembali disiarkan langsung di Youtube PSSI.

Baca juga: Starting Grid MotoGP Qatar 2025 - Duo Marquez Terdepan, Bagnaia di Luar 4 Besar, Live Race Malam Ini

Adapun untuk hasil drawing sebelumnya yakni pada tanggal 10 April 2025 dibatalkan.

"Mempertimbangkan saran dan masukan dari Anggota PSSItekait pelaksanaan drawing putaran nasional LIga 4 2024-205, bersama ini PSSI menyampaikan hal-hal sebagai berikut," bunyi surat tersebut.

"Membatalkan hasil drawing yang dilaksanakan pada tanggal 10 April 2025."

"Drawing ulang dilaksanakan pada Senin 14 April 2025 pukul 14.00 WIB di kanal Youtube PSSI TV."

"Penambahan dan pergantian pemain putaran nasional Liga 4dilaksanakan pada tanggal 11-18 April 2025," tambahnya.

Baca juga: Update Liga Spanyol - Barcelona Buat 2 Rekor Unik, Real Madrid Tertinggal 7 Poin di Klasemen

Baca juga: HASIL Liga Inggris Tadi Malam - Arsenal Permudah Jalan Juara Liverpool, Man City Tembus 4 Besar

Walaupun mendesak ulang, belum ada pernyataan dari PSSI mengenai hukuman untuk anggota PSSI yang terlibat dalam menyelenggarakan drawing.

Liga 4 musim 2024-2025 sudah memasuki babak nasional.

Sebanyak 64 tim seluruh Indonesia akan bertanding.

Mereka terdiri dari 16 grup dengan empat tim yang akan bertanding.

Nantinya hanya ada delapan tim yang promosi ke Liga 3 musim depan.

Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved