Kerja Keras Berbuah Manis: Kiprah Yeniwa sebagai TikTokers Inspiratif

Kisah inspiratif Yeniwa, TikTokers asal Lampung, yang sukses membangun karier sebagai kreator konten dari nol hingga memiliki jutaan pengikut.

Editor: Ilham Akbar
Tribun Medan/HO
Kisah inspiratif Yeniwa, TikTokers asal Lampung, yang sukses membangun karier sebagai kreator konten dari nol hingga memiliki jutaan pengikut. 

TRIBUN-MEDAN.com - Yeni Wiji Astuti, perempuan kelahiran 14 Juli 1993 asal Mesuji, Lampung, dikenal luas dengan nama panggungnya, Yeniwa. Ia bukan hanya seorang kreator konten biasa, tapi juga simbol dari perjuangan tanpa lelah dalam meraih mimpi.

Kiprahnya di dunia digital bermula sejak tahun 2018, saat ia masih bekerja di sebuah pabrik kosmetik di Tangerang. Kala itu, Yeniwa menggunakan waktu luangnya untuk merekam dan mengedit aktivitas sehari-hari. Meski alat yang digunakan sangat sederhana, semangat untuk berkarya tak pernah surut.

Di awal perjalanan, konten yang dibuatnya memang belum seberapa, namun ketertarikan masyarakat pada keseharian dan gaya bicara khas daerahnya mulai mencuri perhatian.

Tak disangka, dalam waktu satu tahun, kanal YouTube miliknya berhasil mengumpulkan 10.000 subscriber. Namun, di balik pencapaian tersebut, tersimpan perjuangan berat. Yeniwa sempat merasa tertekan dengan berbagai aturan platform dan ekspektasi penonton yang semakin tinggi. Ia pun memutuskan untuk vakum sejenak dari dunia konten.

Titik balik datang pada tahun 2022. Dengan dukungan penuh dari sang suami, Aman Lasmana—seorang desainer grafis—Yeniwa kembali membulatkan tekad untuk berkarya. Ia memilih untuk kembali dengan pendekatan baru, lebih sederhana, lebih jujur, dan lebih membumi.

Kali ini, ia fokus di TikTok dan media sosial lainnya seperti Instagram, Facebook, dan kembali mengaktifkan channel YouTube-nya. Konten-konten yang dihadirkan pun terasa lebih dekat dengan keseharian masyarakat, tanpa skenario rumit, tanpa gimmick berlebihan.

Keunikan Yeniwa terletak pada caranya bercerita. Ia tak malu menggunakan logat daerahnya, bahkan menjadikannya ciri khas yang membuatnya berbeda dari kreator lain.

Penonton merasa lebih terhubung, seolah menonton teman sendiri yang sedang curhat atau bercerita dengan tulus. Hal inilah yang kemudian membuatnya semakin viral dan dikenal luas di berbagai kalangan.

Hasil dari konsistensi dan kerja kerasnya pun kini membuahkan hasil yang luar biasa. Di TikTok, Yeniwa telah mengumpulkan lebih dari 3,5 juta pengikut. Akun Instagram-nya diikuti lebih dari 230 ribu orang, sementara Facebook mencapai angka 4,9 juta.

Kerja Keras Berbuah Manis: Kiprah Yeniwa sebagai TikTokers Inspiratif 2
Keunikan Yeniwa terletak pada caranya bercerita. Ia tak malu menggunakan logat daerahnya, bahkan menjadikannya ciri khas yang membuatnya berbeda dari kreator lain.

Tak hanya itu, channel YouTube yang ia bangun kembali kini telah meraih 240 ribu subscriber—angka yang sangat mengesankan mengingat ia memulainya kembali dari awal setelah sempat vakum.

Pencapaian ini tentu membawa dampak besar dalam kehidupannya. Yeniwa berhasil mewujudkan impian pribadi dan keluarga, salah satunya memberangkatkan kedua orang tuanya untuk menunaikan ibadah umrah.

Ia juga berhasil membeli rumah impian, sesuatu yang dulu hanya bisa ia bayangkan. Namun, bagi Yeniwa, kesuksesan bukan hanya soal angka atau materi. Ia merasa perjalanan ini adalah bukti nyata bahwa kerja keras tidak pernah mengkhianati hasil.

Di tengah popularitas yang terus naik, Yeniwa tidak lupa untuk berbagi pengalaman dan ilmu. Ia aktif menyemangati para pemula di dunia konten agar tidak ragu untuk memulai.

Menurutnya, tak ada salahnya memulai dari alat sederhana atau bahkan ponsel seadanya. Yang terpenting adalah niat, kreativitas, dan keinginan untuk terus belajar. Ia sendiri belajar editing video secara otodidak dan terus meningkatkan kemampuannya seiring waktu.

Ia juga percaya bahwa semakin sering seseorang membuat konten, semakin terbuka pula peluang untuk berkembang dan menemukan gaya unik masing-masing.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    Komentar

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved