Berita Viral

Sempat Diancam, Istri Satpam RS di Bekasi Takut Disekap, Minta Penganiaya Suaminya Segera Ditangkap

Ratri mengaku khawatir terhadap keluarganya dan nasib suaminya tersebut. Sehingga ia berharap kepada polisi segera menangkap pelaku.

DOK. Istimewa/Kompas.com
PELAKU ANIAYA SATPAM: Seorang petugas keamanan Rumah Sakit (RS) Mitra Keluarga Bekasi berinisial S menjadi korban penganiayaan oleh keluarga pasien pada Sabtu (29/3/2025) pukul 22.00 WIB. Beredar rekaman CCTV pelaku yang menganiaya satpam hingga kritis, ternyata masih ABG. ((DOK. Istimewa)/Kompas.com) 

TRIBUN-MEDAN.com - Sempat diancam, istri satpam RS di Bekasi takut disekap.

Ia pun meminta penganiaya suaminya segera ditangkap.

Diketahui pemuda yang menganiaya Sutiyono (39), satpam RS Mitra Keluarga Bekasi Barat  belum ditangkap.

Baca juga: Lirik Lagu Batak Baringin Sabatola yang Dipopulerkan Boraspati

Ratrichsani (30). istri Sutiyono mengaku cemas.

Sutiyono dianiaya AF saat bertugas.

Usai kejadian, Ratrichsani mengaku diancam oleh keluarga AF akan didatangi kelompok Organisasi Masyarakat (Ormas).

Baca juga: Pernikahan Batal karena Tak Bisa Penuhi Mahar Tambahan, Pengantin Wanita Laporkan Calon Suami

"Katanya bapaknya pelaku dia (AF) ini mau bawa ormas satu Bekasi, terus dia mau bawa Polda (Polisi)," kata Ratri, Rabu (9/4/2025).

Berdasarkan hal itu, Ratri mengaku khawatir terhadap keluarganya dan nasib suaminya tersebut.

Sehingga ia berharap kepada polisi segera menangkap pelaku.

AMNESIA: Sutiyono, satpam yang bekerja di Rumah Sakit Mitra Keluarga Bekasi Barat, Jawa Barat, korban sempat dikabarkan alami amnesia imbas dianiaya ABG keluarga pasien. Dua hari ia lupa akan anak dan istrinya.
AMNESIA: Sutiyono, satpam yang bekerja di Rumah Sakit Mitra Keluarga Bekasi Barat, Jawa Barat, korban sempat dikabarkan alami amnesia imbas dianiaya ABG keluarga pasien. Dua hari ia lupa akan anak dan istrinya. (Youtube Uya Kuya T)

"Reaksi saya takut disekap, makanya harapan semoga cepat ditangkep, proses berjalan lancar," harapnya.

Ayah Pelaku Hina Korban

 Inilah ucapan ayah pelaku penganiayaan ke Satpam RS di Bekasi, Sutiyono.

Bukannya meminta maaf, Sutiyono malah dihina ayah pelaku.

Hal itu diceritakan istri Sutiyono.

Baca juga: Viral Seorang Pemuda Nikahi Dua Wanita Sekaligus dalam Satu Upacara Pernikahan

Diketahui, kejadian tersebut bermula Satpam S dianiaya karena menegur keluarga pasien yang datang ke rumah sakit mengendarai mobil dengan kenalpot brong di area IGD, pada Sabtu (29/3/2025).

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved