Berita Viral

Kondisi Jasad Wartawan Juwita Usai Dihabisi Pacarnya Sendiri, Sadis Tulah Lehernya Sampai Patah

Korban diduga dibunuh sang kekasih oknum TNI AL Kelasi Satu berinisial J dalam mobil yang disewa pelaku.

|
Istimewa
JURNALIS PEREMPUAN DIBUNUH: Juwita (23) diduga dibunuh oleh oknum anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Laut (AL) berinisial J berpangkat Kelasi Satu. Juwita ditemukan tak bernyawa pada, Sabtu (22/3/2025) sekitar pukul 14.57 Wita, dengan kondisi tergeletak di tepian jalan dekat perbatasan antara wilayah Banjarbaru dan Kabupaten Banjar, tepatnya di kawasan Gunung Kupang, Kecamatan Cempaka, Kota Banjarbaru. 

"Kalau saya pribadi tidak mengenal dengan pelaku. Kalau saudari saya atau adik saya memang sudah mengenal," jelasnya.

Subpraja mengatakan setelah proses lamaran tersebut, keluarganya juga telah mempersiapkan untuk pernikahan Juwita dengan J.

Dia menuturkan prosesi pernikahan bakal digelar pada Mei 2025 mendatang. Hanya saja, Subpraja tidak mengetahui tanggal pasti pernikahan adiknya tersebut.

"Dari kami pribadi, memang sudah ada mempersiapkan (prosesi pernikahan) sedikit demi sedikit," tuturnya.

"Rencananya bulan Mei (pernikahan) tapi tanggal pastinya saya nggak tahu," sambung Subpraja.

Sosok Jurnalis Juwita

Juwita merupakan kontributor media online Newsway.co.id. Ia baru dua tahun bekerja sebagai wartawati.

Sebelumnya, Juwita menyelesaikan pendidikan di Universitas Islam Kalimantan (Uniska), pada Program Studi Ilmu Komunikasi.

Karena tertarik dalam dunia jurnalistik, ia pun terjun menjadi wartawan. Selama bekerja sebagai wartawan, Juwita dikenal memiliki dedikasi yang tinggi.

Ia dikenal gigih dalam bekerja, sebagaimana yang disampaikan Ketua PWI Kalsel, Zainal Helmie.

"Semangat dan perjuangannya dalam mencari, serta menyampaikan berita akan selalu menjadi inspirasi bagi rekan-rekan sejawat," ujarnya.

 (*/ Tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram Twitter dan WA Channel

Sumber: Tribunnews
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved