Sumut Terkini
Sebelum Tinggalkan Polres Pakpak Bharat, AKBP Oloan Siahaan Pamit ke Anak-anak Panti Asuhan
AKBP Oloan Siahaan resmi melepas jabatannya sebagai Kapolres Pakpak Bharat. Dirinya yang akan melanjutkan tugasnya ke Polres Belawan.
Penulis: Alvi Syahrin Najib Suwitra | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com, SALAK - AKBP Oloan Siahaan resmi melepas jabatannya sebagai Kapolres Pakpak Bharat. Dirinya yang akan melanjutkan tugasnya ke Polres Belawan, digantikan AKBP Pebriandi Haloho, Rabu (26/3/2025).
Sebelum meninggalkan Kabupaten Pakpak Bharat, Oloan bersama sang istri menyempatkan untuk berkunjung ke Panti Asuhan Pelita Pancasila yang berada di Desa Salak II Kecamatan Salak Kabupaten Pakpak Bharat.
Dirinya disambut oleh anak - anak panti asuhan sembari mengucapkan salam perpisahan.
Oloan pun tak lupa mengucapkan permintaan maaf apabila selama ini masih banyak kekurangan selama bertugas di Polres Pakpak Bharat.
"Kami sekeluarga pamit dan Mohon maaf apa bila yang di perbuatnya untuk membantu Panti Asuhan Pelita Pancasila kurang maksimal, " ujarnya seraya memperkenalkan Kapolres Pakpak Bharat yang baru.
Sementara itu, pengurus Panti Asuhan Pelita Pancasila Lambok Padang, sangat bersyukur karena semasa kepemimpinan AKBP Oloan Siahaan sudah memberikan kontribusi dan perhatiannya kepada panti asuhan Pelita Pancasila sangat besar.
"Semoga Bapak AKBP Oloan Siahaan dan keluarga besarnya kami doakan semoga Sukses, selalu dalam lindungan Tuhan Yang Maha Kuasa serta di berikan kemudahan dalam pemimpin menjadi Kapolres di pelabuhan Belawan, kami berharap kepada Bapak Kapolres Pakpak Bharat yang baru dapat memberikan perhatian kepada kami di Panti Asuhan Pelita Pancasila," kata Lambok Padang.
Sebelumnya, AKBP Pebriandi Haloho datang ke Mapolres Pakpak Bharat dengan disambut tarian Khas Suku Pakpak, Era - Era.
Selama bertugas lebih kurang 9 bulan di Polres Pakpak Bharat, AKBP Oloan mohon pamit kepada keluarga besar Polres Pakpak Bharat dan mengucapkan Terima Kasih atas Partisipasi, Dedikasi, Loyalitas, Jerih payah, Kontribusi dan Dukungan dari Personil Polres Pakpak Bharat.
"Tanpa kerjasama yang baik kita tidak akan mencapai Kesuksesan seperti sekarang ini, berbagai program dan tupoksi kita telah terlaksana dengan baik dan lancar, namun begitupun semuanya belum kelar dan sempurna kedepannya nanti Kapolres Pakpak Bharat yang Baru akan segera membenahinya," tutur Oloan Siahaan.
Sementara Kapolres Pakpak Bharat AKBP Pebriandi Haloho mengucapkan terima kasih atas sambutan dari personil Polres Pakpak Bharat serta akan melanjutkan dan meningkatkan segala program yang telah di lakukan oleh AKBP Oloan Siahaan.
"Tentunya di harapkan dukungan dari seluruh Komponen Polres Pakpak Bharat agar mendapatkan hasil yang maksimal, ungkap Pebriandi Haloho.
(Cr7/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
| Bupati Samosir Hadiri Penandatanganan MoU Pidana Kerja Sosial antara Pemerintah Daerah dan Kejaksaan |
|
|---|
| Inovasi KATA BAIK Bawa Pemko Binjai Raih Juara 1 pada North Sumatera Innovation Day 2025 |
|
|---|
| Polisi yang Gebuki Pengendara di Depan Polda Sumut Ternyata Alami Gangguan Kejiwaan |
|
|---|
| Kata BKD DPRD Sumut Terkait Megawati Zebua Resmi Ditetapkan Tersangka |
|
|---|
| Tim Gabungan Kodim 0205/TK Tangkap Dua Terduga Pemain Sabu, Sembilan Paket Jadi Bukti |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Momen-AKBP-Oloan-Siahaan-saat-berpamitan-ke-anak-anak-di-Panti-Asuhan-Pelita.jpg)