TRIBUN WIKI
Profil Agus Sutomo, Eks Danjen Kopassus yang Dapat Posisi Mentereng di BUMN
Letjen (Purn) Agus Sutomo adalah mantan Komandan Jenderak Komando Pasukan Khusus (Danjen Kopassus). Kini ia menjadi Direktur PT Agrinas Palma Nusantar
Mereka yang kemudian dibunuh 11 anggota Kopassus itu diantaranya Gameliel Yermiyanto Rohi Riwu, Adrianus Candra Galaja, Hendrik Angel Sahetapi alias Deki, dan Yohanes Juan Manbait.
Baca juga: Profil Steven Wongso, Pacarnya Arafah Rianti yang Baru Saja Mualaf Dibimbing Ustaz Felix Siauw
Ketika kasus ini bergulir, Letjen (Purn) Agus Sutomo yang kala itu masih menjabat sebagai Danjen Kopassus mengaku siap menggantikan ke 11 anak buahnya.
Ia rela ditahan dan diadili demi bisa menggantikan anak buahnya.
Hal itu dilakukan sebagai wujud tanggung jawab sebagai pimpinan dan atasan di Kopassus.
"Bila perlu, yang 11 orang saya tukar. Dia di luar saya di dalam, saya siap. Lima tahun lagi saya pensiun, apapun bentuk hukuman saya siap," tegasnya seusai menghadiri HUT Kopassus di Gedung Balai Komando Kopassus, Pasar Rebo, Jakarta Timur, Selasa (16/4/2013) siang, dikutip dari Tribun Jabar.
Baca juga: Profil Afriansyah Noor, Eks Sekjen PBB Bergelar Datuk yang Ditunjuk AHY Jadi Wasekjen Demokrat
Menurut Agus, korps yang identik dengan baret merahnya tersebut adalah satu kesatuan utuh dan bergerak sesuai arah komandannya.
Oleh sebab itu, ia sebagai komandan paling tinggi di kesatuan tersebut merupakan pihak yang paling bertanggung jawab atas sejumlah pelanggaran hukum yang dilakukan para prajurit di lapangan.
Rekam Jejak Karier
Agus Sutomo memiliki karier yang cemerlang di TNI dengan berbagai jabatan strategis, antara lain:
-
Komandan Paspampres (2011–2012): Memimpin Pasukan Pengamanan Presiden.
-
Komandan Jenderal Kopassus (2012–2014): Memimpin Komando Pasukan Khusus, salah satu unit elit TNI.
-
Pangdam Jaya (2014–2015): Panglima Komando Daerah Militer Jayakarta yang bertanggung jawab atas keamanan di Jakarta dan sekitarnya.
-
Komandan Kodiklat TNI AD (2015–2016): Memimpin pendidikan dan pelatihan di Angkatan Darat.
-
Komandan Sekolah Staf dan Komando TNI (2016–2017): Mengawasi pendidikan para perwira tinggi TNI.
-
Inspektur Jenderal Kementerian Pertahanan RI (2017–2018): Mengawasi pelaksanaan tugas dan fungsi di Kementerian Pertahanan.
Pendidikan Militer Tambahan
Agus Sutomo juga mengikuti berbagai pelatihan dan pendidikan militer, termasuk:
-
Sesarcabif
-
Dik PARA
-
Dik Free Fall
-
Diklapa I dan II
-
Seskoad (1998)
-
Lemhannas RI
Biodata
-
Nama: Agus Sutomo
-
Tanggal Lahir: 14 Agustus 1960
-
Tempat Lahir: Klaten, Jawa Tengah, Indonesia
-
Pendidikan:
-
Akademi Militer (Akmil) 1984
-
-
Pangkat Terakhir: Letnan Jenderal TNI
(ray/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter
Berita viral lainnya di Tribun Medan
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/eks-Danjen-Kopassus-Letjen-Purn-Agus-Sutomo.jpg)