Liga Eropa UEFA
SCORE AKHIR Real Sociedad vs Manchester United, Andre Onana Selamatkan MU dari Kekalahan
Hasil pertandingan Real Sociedad vs Manchester United di leg pertama babak 16 besar Liga Eropa, Jumat (7/6/2025) dini hari.
Pertama, Bruno Fernandes mencoba meneruskan umpan dari Diogo Dalot.
Usaha sang kapten masih bisa disapu tepat sebelum melewati garis gawang.
Bola muntah sebenarnya masih bisa disambar oleh Joshua Zirkzee, tetapi Alex Remiro datang menyelamatkan gawangnya kali ini.
Zirkzee mencoba meneruskan bola muntah kedua, tetapi usahanya kali ini masih melebar.
Man United pun harus menyelesaikan babak pertama dengan skor imbang tanpa gol.
Usai turun minum, The Red Devils semakin semangat untuk segera memimpin.
Patrick Dorgu mengirimkan umpan mendatar ke Alejandro Garnacho pada menit ke-51.
Garnacho sudah berada dekat dengan gawang dan posisinya cukup strategis.
Namun, kontrol bola yang kurang bagus membuat tembakan Garnacho justru hanya mengenai bagian samping gawang.
Usaha Man United akhirnya baru membuahkan hasil kala laga memasuki menit ke-57.
Setelah Casemiro memenangi bola di tengah lapangan, ia langsung mengopernya ke Diogo Dalot.
Dalot meneruskannya ke Garnacho yang berada di sisi kanan lapangan.
Garnacho merangsek lebih ke tengah, tetapi tidak menembakkan bola seorang diri.
Ia memilih memercayakannya ke Joshua Zirkzee yang berada tepat di tengah kotak penalti.
Tembakan Zirkzee pun akurat menembus Remiro untuk membawa Man United unggul.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Maguire-dan-onana.jpg)